Brilio.net - Yang namanya transportasi umum pasti identik dengan namanya sesak dan panas. Bau keringat orang yang bercampur dengan panasnya udara semakin menambah pengapnya transportasi satu ini. Ya bus menjadi salah satu transportasi yang diburu banyak orang sekaligus dibenci karena suasananya yang kurang nyaman.

Namun bus satu ini patut diacungi jempol. Bus yang beroperasi di Thailand ini memberikan kipas anyaman di setiap duduk. Tentu saja keberadaan kipas ini menjadi barang berharga bagi penumpang untuk mengusir cuaca panas dalam ruangan.

Foto bus berkipas ini pertama kali diunggah oleh musisi 9handy dalam akun Facebooknya, Sabtu (9/5). Foto ini menjadi viral di negara Gajah Putih dengan meraup like sebanyak 65 ribu dan 2 ribu orang yang membagikannya.

Kebanyakan komentar para netizen semua memuji inovasi baru bus ini. AC dengan style Thailand, keren, tutur pengguna Robby Hollands. Mungkin ini teknologi hijau terbaru, tambah Julian Caruana.

Bus berkipas memiliki nomor 175 dan memiliki rute dari jalan Phasi Charoen Pier sampai Nonthaburi Pier. Bagaimana dengan kalian? Tertarik mencobanya? Dijamin bakal sepoi-sepoi.