Brilio.net - Jika kamu pergi ke pusat-pusat perbelanjaan, kamu akan menjumpai pelayan penjualan yang betah banget berdiri, baik itu wanita (sales promotion girl/SPG) maupun (sales promotion boy/SPB). Mungkin kamu akan bertanya-tanya, apa tidak capek mereka ini berdiri berjam-jam? Apalagi mereka juga harus tetap ramah dan sabar kepada setiap pengunjung.

Rabu (13/5), brilio.net mencoba mencari tahu tentang hal yang mungkin bagi sebagian orang terlihat aneh ini. Di salah satu pusat perbelanjaan terkemuka di kota Yogyakarta, seorang SPG atau Fashion Assistant (FA), Ema (20) mengatakan bahwa peraturan untuk tak duduk selama shift bekerja memang benar adanya.

Wanita asal Wonosari Gunung Kidul, Yogyakarta itu menambahkan bahwa hampir setiap pusat perbelanjaan memberlakukan syarat itu. "Kayaknya semuanya juga begitu, bersandar di tempat pakaian saja sebenarnya nggak boleh apalagi duduk, ngobrol dengan sesama FA juga nggak boleh lama-lama untuk fokus ke costumer," katanya.

Sementara, Erni (20), FA di toko olahraga terkemuka, mengatakan di tempat kerjanya juga menyaratkan hal yang sama. "Tidak boleh duduk selama shift, itu sekitar delapan jam dan hanya boleh duduk waktu istirahat. Selain itu membawa makanan seperti permen pun nggak boleh," jelasnya.

Salah seorang asisten manager store terkemuka, Purwati (42) menjelaskan terkait peraturan-peraturan tersebut. Menurutnya, hal ini sudah menjadi peraturan dari costumer service. "Kalau di area memang nggak boleh, kalau capek bisa gantian duduk di gudang, makanya memang nggak ada tempat duduk di area. Nggak enak dilihat juga," jelasnya.