Brilio.net - Usia kandungan Stephanie Perrin (34) baru 27 pekan ketika putrinya yang diberi nama Mollie Perrin lahir pada 27 April 2015. Mollie berhenti tumbuh dan terpaksa dilahirkan secara caesar sejak didiagnosa kelainan plasenta.
Dokter mengabarkan kepada Stephanie dan suaminya James bahwa bayi mereka didiagnosa mengalami gangguan plasenta. Seperti yang dikutip brilio.net dari the telegraph, plasenta bayi mereka tidak bekerja dengan baik dan bersamaan dengan itu ada penyumbatan tali pusar. "Itu menghambat pertumbuhan bayi, menyebabkan dia tak mendapat nutrisi yang diperlukan," ucap James
Bayi yang lahir dengan bobot 2,6 kg ini diperkirakan berusia tak lebih dari 3 pekan. Namun di luar dugaan, pada Mollie mampu bertahan melebihi perkiraan dokter. Pada usia 25 hari, untuk pertama kalinya James dan Stepanhie menggendong sang bayi. Saking kurusnya tangan sang bayi, cincin pernikahan mereka pun muat di pergelangan tangannya.
Angin segar bagi mereka sebab pada Senin (24/8), ketika usia Mollie menginjak 17 pekan, pasutri ini telah diperbolehkan membawa Mollie ke rumah mereka di Hull, East Yorks. James mengaku tak percaya bahwa pada akhirnya mereka dapat membawa buah cinta mereka pulang ke rumah layaknya para orangtua yang mereka lihat selama beberapa pekan ini yang datang dan pergi bersama bayi mereka masing-masing.
Recommended By Editor
- 7 Ide menu makan siang ala rumahan, lezat, tidak bikin bosan dan mudah dibuat
- bayi
- 9 Resep makanan tradisional Indonesia, enak, sederhana, dan mudah dibuat di rumah
- 10 Pelajaran yang bisa kamu dapat dari bayi
- 10 Resep masakan Jepang yang enak dan mudah dibuat di rumah
- Zaidatun lahirkan bayi Faidi usai 3 hari sebelumnya dinyatakan hamil!