Ajang tahunan Jogja Air Show yang digelar di Pantai Depok, Bantul Yogyakarta, 25-27 Maret 2016 memakan korban. Sabtu (26/3), seorang penerjun payung wanita bernama Wica Milanti Ayuningtyas (24) meninggal dunia di Rumah Sakit Harjolukito setelah sebelumnya gagal mendarat di tempat yang disediakan dan mendarat di laut.

Wica yang beratraksi bersama puluhan penerjun payung lainnya pada Sabtu pagi pukul 08.00 WIB. Saat kejadian sebelum mencapai titik pendaratan, tiba-tiba parasut yang membawa Wica malah mengarah ke arah laut, 100 meter dari titik pendaratan yang disediakan.

Tim SAR yang melakukan pertolongan kemudian memberikan perawatan pertama di Pos Medis yang disediakan panitia acara. Korban yang merupakan anak dari petugas di Rumah Sakit Angkatan Udara Harjolukito kemudian dirujuk ke Klinik Rahma Husada, Bantul sebelum dibawa ke RSAU Harjolukito.

Juru Bicara Landasan Udara Adi Sucipto, Mayor Sus Giyanto membenarkan adanya insiden yang menewaskan peserta Jogja Air Show tersebut.

"Jenazah almarhum Wica Milanti Ayuningtyas, sekarang dalam proses perawatan, rencana akan dimakamkan esok hari, sementara kita tunggu proses keterangan Danlanud, ada perkembangan kita laporkan," tulis Mayor Sus lewat pesan singkat kepada awak media.

Belum ada keterangan resmi mengenai kelanjutan Jogja Air Show yang masih menyisakan sehari lagi.