Brilio.net - Saat ini semua orang pasti membutuhkan teknologi. Itulah yang membuat para penggerak dunia teknologi berusaha menciptakan inovasi baru di bidang ini. Maka dari itu tidak heran jika bidang teknologi termasuk salah satu bidang di mana banyak sekali mengalami peningkatan dengan pesat.

Tiap harinya kita pasti dikejutkan dengan adanya inovasi-inovasi baru yang dikembangkan para jenius teknologi yang bahkan tidak pernah terpikirkan sebelumnya.

Jika mungkin sebagian dari kita berpikiran bahwa Jepang merupakan negara yang paling produktif dalam menciptakan teknologi terbaru, saat ini ternyata negara lain juga tergerak untuk mengembangkan bidang ini. Maka dari itu, sekarang hampir setiap negara-negara maju berlomba-lomba untuk menciptakan teknologi yang paling canggih. Dan berikut ini ada beberapa jenis teknologi yang mungkin selama ini hanya ada dalam imajinasi kita yang ternyata sedang dikembangkan saat ini.

1. Kontak lensa dapat melakukan zoom hanya dengan satu kedipan
Para peneliti di Swiss sedang berusaha mengembangkan kontak lensa yang memiliki teleskop mini untuk mempertajam penglihatan dan juga melakukan zoom pada sebuah obyek. Kontak lensa yang memiliki ketebalan sekitar 1,55 milimeter ini diperkirakan mengandung sebuah teleskop yang akan bekerja dengan sensor kedipan mata.
Inovasi ini sebenarnya sudah mulai diperkenalkan pada tahun 2013 oleh Eric Tremblay dari Ecole Polytechnique Federale de Lausanne Swiss pada pertemuan tahunan American Association for the Advancement of Science (AAAS) di California.

Kontak lensa ini dibuat dengan menggunakan lensa khusus di mana teleskopnya akan aktif saat pengguna mengedipkan mata kanannya dan dapat dinonaktifkan cukup dengan mengedipkan mata kirinya.
“Kami rasa kontak lensa ini akan sangat membantu siapa saja yang memiliki masalah penglihatan baik itu anak muda maupun para orang tua,” ujar Tremblay pada Japantoday (16/02).

2. Diam-diam Apple merencanakan mobil elektrik
saat ini ternyata Apple tidak hanya akan berkutat dengan iPhone dan juga iPad nya. Apple sekarang juga diam-diam sedang mengerjakan proyek kendaraan elektrik yang melibatkan setidaknya ratusan pekerja. Kendaraan yang sedang digarap Apple ini merupakan sejenis minivan yang nantinya penggunaanya juga akan dikaitkan dengan produk Apple yang lainnya.

“Titan”, adalah nama dari proyek sampingan dari Apple ini. Dan jika memang nantinya Titan akan lahir dengan sempurna, pasti dia juga harus bersaing dengan para kompetitornya entah itu dari Tesla, General Motor, maupun perusahaan lain. Memang proyek ini belum banyak diketahui banyak orang karena memang Apple sedang mencoba-coba beberapa teknologi berbeda untuk nantinya digunakan oleh si Titan. Kita lihat saja nanti apakah Titan juga akan menggemparkan layaknya kelahiran iPhone atau malah sebaliknya.

3. Mesin selfie 3D
Selfie sekarang ini menjadi trend di kalangan masyarakat dan dilakukan oleh hampir semua orang kapanpun dan dimana pun. Hal itulah yang kemudian membuat beberapa perusahaan yang bergerak di bidang teknologi menciptakan berbagai alat yang berkaitan dengan selfie ini. Setelah masyarakat tergila-gila dengan tongsis, dikutip dari BussinessInsider.co.id, saat ini ternyata muncul lagi mesin selfie 3D yang akan sangat mengejutkan kita.

Saat ini salah satu perusahaan bernama Artec memperkenalkan produk terbaru mereka yang bernama Shapify Booth. Shapify Booth ini merupakan sejenis alat di mana kamu bisa berdiri di tengahnya dan biarkan alat tersebut bekerja mengabadikan gambarmu. Hasilnya pun bukan sekedar lembaran foto, melainkan dirimu sendiri. Dan asiknya lagi, Shapify Booth ini bisa dengan mudah ditemukan karena memang telah tersebar di berbagai negara.