Brilio.net - Keberhasilan Indonesia dalam menggelar Social Media Week (SMW) pertama tahun lalu membuat perhelatan kedua tahun ini semakin banyak ditunggu. Menurut Antony Liem, CEO MCM Grup yang merupakan penyelenggaraan SMW di Indonesia, menyebutkan bahwa pada tahun lalu jumlah pengunjung SMW mencapai 5 ribu orang. Antusiasme bukan hanya terlihat pada jumlah pengunjung, namun juga postingan di media sosial yang menorehkan lebih dari 14 juta posting untuk hashtag #SMWJakarta.
Antony yakin banyaknya pengunjung akan memunculkan banyak ide-ide kreatif, khususnya di dunia media sosial dan digital. “SMW bukan hanya forum, namun juga platform di mana di dalamnya ada diskusi yang mengangkat topik-topik yang secara spesifik orang belajar di dalamnya,” jelas Antony kepada brilio.net.
Tahun lalu tema SMW adalah The power of the Connected Class yaitu tentang bagaimana orang yang terkoneksi melalui mobile mempunyai kekuatan besar. Contoh kekuatan ini misalnya terlihat bagaimana orang menggalang kepedulian sosial melalui media sosial. Sementara tahun ini, bertemakan “The invisible hand: Hidden Forces of Technology” di mana akan menguak dan mengulas tentang kekuatan-kekuatan tersembunyi dari teknologi yang bisa dimanfaatkan untuk hal-hal positif.
Sejumlah tokoh media sosial akan hadir di antaranya dari perwakilan Facebook, Linkedln, Twitter, Instagram dan lainnya. SMW ini juga akan dihadiri oleh para praktisi marketing, digital, hingga advertising untuk sharing bersama dan mendapatkan pengetahun tentang perkembangan teknologi yang saat ini dekat dengan masyarakat. Masyarakat yang ingin tahu lebih lanjut soal kegiatan ini bisa hubungi link ini.
Antony optimis market share advertising di sektor digital dan online mencapai 8% dari sebelumnya yang sebesar 5%.