Brilio.net - Menjadi sangat menyebalkan jika saat kita butuh memotong kertas atau kain tapi gunting yang kita gunakan tumpul. Alhasil potongan pun tak bisa sempurna dan menimbulkan bekas serabut yang jelek. Bahkan bisa jadi gunting itu sudah tak kuat digunakan untuk memotong.
Sebagian orang mungkin tahu kalau botol bisa menjadi senjata ampuh untuk menajamkan gunting. Cara ini sudah sejak lama digunakan oleh para penjahit jika gunting mereka tak lagi tajam untuk memotong kain.
Simak video berikut untuk tahu bagaimana botol bisa merubah gunting tumpul menjadi tajam.