Brilio.net - Boby Berliandika, peserta audisi ajang menyanyi X-Factor asal Situbondo ini sempat diremehkan para juri ketika baru masuk ke panggung audisi. Penampilan dan suaranya awalnya tak cukup meyakinkan juri bahwa ia bisa menyanyi. Tapi setelah mendengar suara Boby, juri malah terpukau dan memberikan aplaus kepada pemuda 19 tahun ini.

VIDEO: Jangan pernah menilai buku dari sampulnya

Saat awal memasuki panggung, juri sempat meremehkan suara Boby lantaran cara berbicaranya yang masih kental logat daerah. Ahmad Dhani pun menanyai siapa yang mendorong Boby ikut kompetisi menyanyi ini. Saat Boby menjawab bapaknya, Dhani malah menbuat candaan dengan mempelesetkan kemampuan bernyanyinya dengan bela diri.

"Dari mana bapakmu tahu kalau kamu punya kemampuan bela diri?" ucap Dhani disambut tawa riuh penonton.

VIDEO: Jangan pernah menilai buku dari sampulnya

Apalagi saat Boby mengungkapkan bahwa ia mau menyanyikan lagi Mirasantika yang merupakan lagu jadul ciptaan Rhoma Irama.

Tapi setelah Boby menyanyi, juri dan peserta malah terkagum tak menyangka Boby mempunyai suara yang indah. Juri semakin terkagum karena Boby menyanyikan lagu Mirasantika dengan aransemen Jazz buatannya sendiri. Hingga akhirnya empat kata Yes membawa Boby ke tahap selanjutnya.

Ingin dengarkan suara Boby? Lihat video berikut! Bandingkan dengan lagu Mirasantika yang dinyanyikan Rhoma Irama.

Mirasantika Rhoma Irama

BACA JUGA:

Hafiz, pria berwajah cantik ini menangis karena KTP-nya tersebar

Misteri kematian Galang Rambu Anarki, asma atau narkotika?

Sarung, di Indonesia buat sholat, di Mesir malah jadi bahan tertawaan

5 Kebohongan yang sering dilakukan oleh seorang dokter