Brilio.net - Netizen Indonesia memang dikenal paling trengginas. Baru saja mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan cuitannya terkait kondisi negeri dan para netizen langsung tak mau kalah mengikutinya. Tak butuh waktu lama, kalimat 'Tuhan YME' di status SBY pun langsung menjadi trending topic di media sosial.
Nah, berikut 10 cuitan netizen yang mengikuti gaya SBY lewat akun media sosial dihimpun brilio.net, Jumat (20/1). Duh ada-ada saja nih..
1. Duh, kok jadi malah bahas mantan sih mbak.
Ya Allah Tuhan YME. Kenapa engkau berikan kami mantan yang baperan? Harusnya kami yang mengeluh, kenapa kok dia jadi ngeluh balik?
Tsamara Amany (@TsamaraDKI) January 20, 2017
2. Hmmm...
Ya Allah, Tuhan YME. Mengapa hanya dengan 2 tahun Tol Trans Sumatera bisa terlihat pembangunannya. Yang 10 tahun kemana saja? *WTF* pic.twitter.com/ISWkCqQnJA
Rangga (@AbahChan) January 20, 2017
3. Bener juga nih.
Ya Allah. Tuhan YME. Mengapa juru parkir muncul mendadak bila usai belanja di minimpret? Apakah ini kejutan
Dinora Andrian (@andriandinora) January 20, 2017
4. Lagi-lagi bahas lebaran kuda.
Ya Tuhan YME, jangan biarkan kami menunggu sampe lebaran kuda utk mengetahui siapakah yg suka menyebar HOAX
Tini Lin (@tinilim) January 20, 2017
5. Dasar nggak peka...
Ya Allah, Tuhan YME. Tolong ampuni Babang Tahu Tek barusan, udah di panggil pesen 3. Ditungguin 15 menit malah ditinggal pergi,ga peka
(@kakdeo) January 20, 2017
6. Jangan cuma sehari dong.
Ya Allah, Tuhan YME, aku ingin melihat negara ini sehari bebas asap rokok.
Ferdy Adrian (@sheproland) January 20, 2017
7. Semangat ya mas...
Ya Allah, Tuhan YME. Kuliah kok jadi kayak gini. Skripsi, Tugas, UAS, Kompre merajalela. Kapan mahasiswa tingkat akhir bisa tenang?
Muhammad Rafiqo Ardi (@piko_oki) January 20, 2017
8. Ini pasti pendukungnya Liverpool.
Ya Allah, Tuhan YME. Premier League kok jadi begini. Chelsea puncak & MU tengil cuma seri. Kapan Liverpool menang PL? *MSL*
Suwendi Lelaki (@suwendilelaki) January 20, 2017
9. Nah bener nih.
Ya Allah Tuhan YME, kenapa banyak yang doa di twitter tapi td pas sholat isya di mesjid cuma 2 baris?
fadli ulil (@fadli_ulil) January 20, 2017
10. Aamiin...
Ya Allah Tuhan YME jauhilah negara kami dari para juru fitnah dan "penggila" hoax, yakinlah yang sabar yang akan MENANG
Widya Liliyanti (@Widya_skb) January 20, 2017
Recommended By Editor
- 10 Meme lucu 'daripada' ini nyindir halus, mak jleb bertubi-tubi
- 15 Meme 'bakso kurang pedas' ini bikin nggak terasa harga cabai mahal
- Tak disangka, 10 benda ini punya fungsi lain yang kocak
- 11 Meme 'makan bakso' ini bikin kamu kangen kuah gurihnya
- 10 Meme 'demi emak' ini bisa bikin kamu makin berbakti