Brilio.net - Lagu Bahasa Kalbu baru-baru ini kembali nge-hits setelah dinyanyikan ulang oleh Raisa Andriana. Tak sendiri, Raisa menggandeng komposer Andi Rianto untuk mengemas ulang lagu lawas milik Titi DJ tersebut.
Saat pertama rilis, lagu yang menjadi judul album Titi DJ pada 1999 itu juga mendulang kesuksesan besar. Selain sukses secara komersial, album Bahasa Kalbu juga meraih lima penghargaan Anugerah Musik Indonesia 1999.
Tak heran, kini remake lagu yang terinspirasi dari pengalaman pribadi Titi DJ itu kembali melejit dengan cepat dan jadi perbincangan publik. Video klip Bahasa Kalbu versi Raisa bahkan sudah ditonton lebih dari 12 juta kali di YouTube.
Kocaknya, ternyata beberapa warganet di Twitter justru membuat pelesetan dari judul lagu itu berdasarkan jurusan kuliah. Hasil pelesetannya bakal bikin kamu nyengir kuda deh!
Berikut 10 pelesetan judul lagu Bahasa Kalbu sesuai jurusan kuliah yang dihimpun brilio.net dari Twitter, Minggu (27/12).
1. Jokes anak farmasi banget nih.
2. Kalau di-remake chef Arnold juga bakal jadi Bahasa Kaldu.
3. Kenapa jadi Bahasa Kalkun ya?
4. Anak kedokteran harus langsung siaga nih kalau denger code blue.
5. Untung bukan Bahasa Kasbon.
6. "Percayalah...hanya oli ku yang paling mengerti".
7. Jangan sampai salah, ada Bahasa Karbu, ada juga Bahasa Karbo. Bahaya kalau tertukar.
8. Duh, jadi inget sama paket yang belum nyampe.
9. Kalau makan harus pakai sendok dan gardu ya.
10. Anak barista ternyata punya bahasanya sendiri.
Recommended By Editor
- 15 Life hack lucu cara makan ala anak kos, nyeleneh tapi inovatif
- 10 Momen apes di jalan pas musim hujan, bikin angguk setuju
- 10 Kreasi alas kaki handmade ini nyelenehnya bikin dahi berkerut
- 7 Potret kocak orang makan roti ini bikin yang lihat tepuk jidat
- Momen apes orang saat asyik motoran, knalpotnya auto melayang