Brilio.net - Setiap pasangan tentu menginginkan hubungan yang dibinanya berlanjut hingga ke jenjang pernikahan. Akan tetapi nggak semua jalinan asmara bisa berakhir sesuai rencana. Beberapa pasangan terpaksa mengakhiri hubungannya karena berbagai persoalan dan alasan. Mulai dari ketidakcocokan antar pasangan, kehadiran orang ketiga, hingga berbagai persoalan lain yang bisa menggoyahkan hati seseorang.

Selain itu, perbedaan prinsip yang mendasar juga nggak jarang membuat hubungan menemui jurang perpisahan. Nggak sedikit pasangan kekasih yang berpisah kemudian tidak saling bertegur sapa. Meski telah lama menjalin asmara, saat berpisah justru banyak pasangan yang akhirnya bermusuhan. Padahal setiap perpisahan bisa disikapi dengan baik.

Kamu nggak perlu saling membenci supaya tidak terbebani. Meski nggak intens berhubungan lagi, namun menjaga silaturahmi dengan mantan itu nggak ada salahnya lho. Saat kamu sudah menemukan tambatan hati baru, nggak salah kok tetap menjaga hubungan persahabatan dengan mantan. Nah, dalam menjaga hubungan baik dengan mantan ini ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan.

Salah satunya bisa kamu tunjukkan dengan cara mengundang mereka di hari bahagiamu saat bersanding di pelaminan. Ya, kamu bisa mengundang mantan untuk turut hadir dalam acara pernikahanmu. Kamu bisa mengirimkan undangan kepada para mantan agar bisa hadir nih.

Eits, tapi undangan untuk mantan tersebut jangan dibikin terlalu aneh ya. Kadang mantan pasangan ini suka menuliskan pesan absurd di undangannya lho.

Seperti deretan undangan pernikahan untuk mantan yang dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (19/7) berikut ini. Absurdnya bikin yang baca auto tepuk jidat melihatnya.

1. Mungkin perpisahan pasangan ini karena terhalang restu orangtua.

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

2. Begini kalau para cowok mau mengundang mantan ke nikahan mereka.

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

3. Nah si dia yang pernah singgah di hati ada berapa orang nih?

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

4. Kalau ini sih udah dipastikan mantannya ada banyak nih.

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

5. Ngundang sambil ngegas biar puas balas dendamnya ya?

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

6. Di undangan ini ditulis 'Ubet & selingkuhan'. Pasti hubungannya berakhir karena orang ketiga.

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

7. Di undangan ditulis minta maaf kalau nama mempelai bikin kamu sakit hati. Pasti buat mantan yang belum move on nih.

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

8. Ini undangan nikahan apa undangan buat baku hantam?

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

9. Ketika mantan pasangan belum punya pacar dan kamu mengundang mereka ke pernikahan.

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber

10. Katanya kalau nggak punya partner, nggak usah datang nih guys.

undangan nikahan mantan  2019 berbagai sumber