Gombalan adalah salah satu cara yang sering dipakai untuk mencari perhatian dari lawan jenis. Tak jarang gombalan bisa jadi senjata ampuh untuk menaklukkan hati gebetan. Bermodal gombalan, kamu bisa membuat pacar atau gebetan tersenyum. Asalkan gombalan yang kamu pakai punya makna tepat untuk mengungkapkan perasaan.
Nggak cuma bermodal kata-kata, jurus gombal ini juga bisa dipadukan dengan barang. Rayuan maut disusun dari barang sekitar yang kerap dipakai sehari-hari. Dengan mengirimkan foto barang tersebut ditambah gombalan maut, usaha ini dijamin ampuh menarik simpati sang kekasih.
Nah, belum lama ini viral seorang cewek dengan akun Twitter @ahzhaf yang membuat gombalan dengan barang-barang yang ada di supermarket. Cuitan itu mendapat perhatian dari warganet dan telah di-retweet sebanyak 24 ribu kali. Nggak cuma pemilik akun itu saja, warganet juga memberikan gombalan serupa yang nggak kalah receh. Tapi dari semua gombalan itu, rata-rata ada unsur galaunya. Bikin tersenyum kecut deh.
Berikut ini deretan gombalan lucu tapi receh ala warganet seperti brilio.net lansir dari berbagai akun Twitter, Selasa (5/3).
1. Aku punya saringan, tapi tidak bisa menyaring semua keluh kesahmu. Tapi kalau untuk menyaring mi instan bisa kan?

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@ahzhaf
2. Punya pensil warna, tapi tidak bisa mewarnai hari-harimu.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@ahzhaf
3. Untuk apa punya banyak hanger tapi untuk hang out denganmu saja tidak bisa.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@ahzhaf
4. Obat-obat ini hanya bisa mengobati penyakit. Maaf tidak bisa mengobati luka hatimu.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@gedangdoyannn
5. Kalau ini sih gombalannya untuk menyindir.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@Rafafayy
6. Bahagia itu memang harusnya diciptakan, bukan dibeli dengan uang.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@sundajawa_
7. Wah, ternyata orang luar negeri juga bisa ngegombal, ya.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@Dhafaluthfi
8. Percuma punya sofa empuk dan nyaman tapi kamu aja nggak pernah nyaman dengan aku.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@Dhafaluthfi
9. Cuma charger yang bisa kasih 100%. Kalau kamu sukanya cuma setengah-setengah.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@Dhafaluthfi
10. Buku berbahasa asing saja masih mudah dibaca daripada hatimu.

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@Azzraqolby
11. Coba deh cek galeri handphone kamu. Dari sekian ribu foto yang tersimpan, ada nggak foto kebersamaan kamu dengan si doi?

gombalan lucu pakai barang  Twitter

foto: Twitter/@raaaziq_fitriii