Brilio.net - Pernah nggak sih kamu mengalami kulit gosong karena sengatan matahari? Bahkan nggak cuma menghitam, badan kamu jadi bau matahari plus belang. Meskipun sudah memakai baju dan celana panjang, tapi tetap saja kulit jadi belang sebab saking panasnya cuaca.

Pengalaman kulit belang karena sinar matahari ini yang kemudian memunculkan adanya produk sun block. Produk ini ada untuk melindungi kulit manusia dari sinar ultraviolet (UV) yang berpotensi merusak jaringan kulit. Umumnya orang-orang akan memakai ketika hendak pergi ke pantai.

Namun belakangan ini, sunblock jadi penggunaan wajib hari-hari sebelum bepergian, terutama bagi kaum hawa. Kalau nggak pakai sunblock, jangan salahkan jika kulit kamu bisa belang kayak deretan potret kocak yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (24/8).