Brilio.net - Momen pernikahan adalah hal yang paling spesial bagi setiap pasangan. Terlebih bagi mereka yang telah menjalin hubungan asmara dalam waktu yang lama. Pernikahan ini diyakini akan membawa mereka ke dalam babak baru dalam kehidupannya. Nggak heran, kalau banyak orang rela merogoh kocek dalam-dalam sebagai wujud syukur atas pernikahan mereka.

Meski demikian, ada juga pasangan yang memilih untuk menggelar pernikahan secara sederhana. Terlebih, di zaman modern seperti saat ini, banyak yang tidak mau ribet dengan berbagai persiapan jelang pernikahan. Untungnya sih udah ada jasa wedding organizeryang akan membantu mereka untuk melakukan berbagai persiapan terkait pernikahan.

Beberapa orang yang memilih mengadakan pesta pernikahan besar-besaran biasanya nggak lupa untuk mengundang banyak orang. Termasuk para sahabat dari kedua mempelai. Uniknya, para sahabat ini ada yang sengaja membawa spanduk dengan tulisan kocak bin nyeleneh. Seperti yang bisa kamu lihat berikut ini.

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (20/11), ini 11 potret kocak tulisan spanduk di momen pernikahan yang nyeleneh abis, bikin nyengir tamu undangan.