Brilio.net - 11 Potret lucu toping di mi instan ini idenya bikin geleng kepala
Sebagian besar masyarakat Indonesia pasti senang mengonsumsi mi instan. Rasanya yang gurih dan lezat digandrungi banyak orang, sekaligus juga hemat di kantong.
Setiap orang tentunya punya cara sendiri bagaimana cara menyantap mi instan agar lebih nikmat. Mi instan bisa dipadukan dengan sayuran, potongan daging, sosis, atau bahkan yang paling simpel dipadukan dengan telur.
Adanya toping pada mi instan tentunya semakin menggugah selera. Namun, sejumlah orang ini justru memilih toping nyeleneh untuk disantap bersama dengan mi instan.
Cara penyajian mi instan dengan toping yang tak pernah terpikirkan sebelumnya bikin warganet heran dan geleng kepala. Penasaran seperti apa? Berikut potret lucu toping di mi instan yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (12/6).
1. Gimana jadinya mi instan dikasih toping meses rasa cokelat? Mana ada tambahan buah anggur juga.
2. Perpaduan mi goreng dengan toping cokelat sukses bikin kening berkerut saking nyelenehnya.
3. Mi instan dengan toping sereal pasti rasanya aneh banget.
4. Kalau kacang jadi toping makin nikmat, tapi kalau pakai toping rasa cokelat gini nikmatnya mi goreng jadi hilang.
5. Kenapa harus ada es krim jadi toping mi instan?
6. Entahlah gimana membayangkan mi instan yang gurih dicampur pisang yang manis seperti ini.
7. Boba emang lagi ngetren sih, tapi ya nggak dicampur dengan mi instan juga.
8. Udah pernah ngerasain makan mi instan sama mangga?
9. Rasa gurih mi menyatu dengan sensasi kecut manis dari jeruk.
10. Mi campur durian? auto nggak selera makan deh.
foto: Instagram/@awreceh.id
11. Kelewat kreatif kalau ini sih. Nggak ada telur, gambar di bungkusnya pun jadi.