Brilio.net - Salah satu tempat belanja yang saat ini mudah ditemukan adalah minimarket. Keberadaan minimarket sudah banyak tersebar bahkan sampai di pelosok daerah di Indonesia. Berbeda dengan warung kelontong, pembeli bebas berjalan untuk menentukan barang apa saja yang ingin dibeli.

Dengan menggunakan keranjang belanja yang disediakan, pembeli akan kembali ke kasir untuk menghitung total pembayaran dari barang-barang yang dibeli. Umumnya belanja di minimarket dilakukan dengan maksud, mengambil keranjang, dan mengelilingi rak-rak barang yang tersedia berbagai macam kebutuhan dari mulai makanan sampai kebutuhan alat mandi.

Namun, apa jadinya jika proses belanja ke minimarket ini menggunakan motor? Bukannya diparkir di depan minimarket, motormu malah ikut masuk dan mengantarmu berbelanja di dalamnya.

Dirangkum oleh brilio.net (17/9) potret motor masuk minimarket ini bikin geleng kepala.

1. Pertanyaannya, kalau sampai nabrak kardus botol sirup di depannya gimana?

Potret nyeleneh motor masuk minimarket Berbagai sumber

foto: Twitter/@crazyinina