Brilio.net - Percaya atau tidak, di Indonesia istilah 'wanita adalah raja jalanan' atau 'the power of emak-emak' sudah umum diketahui masyarakat. Ya, istilah ini seolah menggambarkan bagaimana canggihnya seorang wanita ketika mengendarai motor.
Dalam arti, mereka kerap kali membahayakan pengendara lain di jalanan. Contohnya saja dengan memberikan lampu sein kanan padahal akan belok ke kiri. Atau sebaliknya, nekat langsung belok tanpa memberikan aba-aba apapun sehingga membuat pengendara di belakang kaget.
Lain halnya dengan ibu-ibu, bapak-bapak justru dikenal dengan mampu melakukan aktivitas tak terduga saat berada di atas motor. Sebutlah salah satunya mereka mampu menopang barang sebanyak-banyaknya namun posisi tetap stabil.
Nggak cuma itu, aktivitas lainnya yang bisa dilakukan bapak-bapak ini pasti bakal bikin kamu tepuk jidat deh. Kira-kira apa tuh? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber aksi bapak-bapak di atas motor, Rabu (6/3).
1. Tapi kan bunyi gitarnya pasti kebawa angin, pak.
2. Siap siaga apapun kondisinya.
3. Nyelow dulu, lampu merahnya masih lama. Satu berita dulu baru hijau.
4. Sing penting yakeenn.
5. Kalau ditanya alasan boncengan gini, jawab aja kepepet.
6. Nyantai pak, berasa di pantai.
7. Ini bisa nge-gas sendiri motornya. Kecanggihan teknologi?
8. Pak.. nanti masuk angin pak.
9. Kalau rem mendadak, auto pertemanan rusak.
10. Solusi tidak membawa helm, yang penting SNI.
11. Pegangan yang kuat mas, bentar lagi sampai.
12. Hati-hati pak, jangan lupa ngerem.