Brilio.net - Setiap manusia memang dibekali dengan kreativitas yang nggak terbatas. Dengan kreativitas ini, orang bisa melakukan berbagi inovasi untuk memudahkan kehidupannya sehari-hari. Ya, ide kreatif memang dibutuhkan banget dalam kehidupan karena banyak tantangan yang harus dihadapi oleh manusia setiap harinya. Selain itu, terkadang berbagai pekerjaan manusia butuh inovasi dan kreativitas tingkat tinggi nih.
Nah, soal inovasi dan kreativitas, orang Indonesia nggak mau kalah lho. Apalagi kalau harus membuat inovasi yang terinspirasi dari barang-barang bekas pakai. Banyak orang Indonesia yang memanfaatkan barang bekas untuk dijadikan barang-barang yang lebih berguna.
Barang bekas memang terkadang masih bisa dialih fungsikan untuk benda lainnya. Justru penggunaan kembali barang bekas ini bagus untuk mengurangi sampah di lingkungan. Terutama barang bekas yang berbahan dasar plastik yang tidak bisa terurai. Akan lebih baik jika kita bisa mengurangi penggunaannya, atau juga memanfaatkan sampahnya untuk dijadikan barang lain yang lebih berguna.
Seperti deretan inovasi memanfaatkan barang bekas yang dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (24/3) berikut ini. Cara memanfaaatkan barang bekas ini nggak cuma kreatif tapi juga mengundang senyum lho.
1. Begini jadinya kalau TV bekas dijadikan speaker...
2. Ini baru yang namanya kendaraan setir bundar. Kamu punya?
3. Sepertinya pengeras suara ini terbuat dari kulkas mini bekas deh.
4. Dispenser bekas ini ternyata bisa dijadikan speaker juga lho.
5. Ini dari bekas onderdil ya? Keren juga buat hiasan taman.
6. Nah, masa kecil siapa nih yang bikin-bikin prakarya kayak gini?
7. Hmm, masker dari barang yang nggak terduga nih...
8. Ketika kamu pecinta Marshmallow dan kamu cuma punya tas bekas...
9. Masa kecil kamu pasti kreatif abis kalau bisa bikin kayak gini.
10. Nggak ada panggangan, hanger bajupun jadi...
11. Inovasi musik box dari kaset bekas... Wah kreatif banget sih.
12. Ini keran dispenser dijadiin keran air. Memang inovatif banget.