Brilio.net - Sejak kecil kita pasti diajarkan untuk selalu teliti dalam segala hal, apalagi jika membeli barang yang mahal. Sebelum membeli barang dengan harga yang nggak sedikit, kamu harus teliti dan cermat. Jangan buru-buru membelinya hanya karena kamu suka atau ingin. Pikirkan matang-matang apakah barang itu worth it kamu beli atau tidak.

Terlebih lagi jika membeli sebuah mobil. Ada banyak yang perlu kamu cek sebelum deal dengan penjual, mulai dari surat-surat, masalah pajak, service mesin, dan yang nggak kalah penting adalah kondisi fisik mobil tersebut. Jangan sampai pengalaman yang dirasakan oleh pria bernama Ridwan Hanif terjadi padamu.

Brilio.net melansir dari akun Twitter @ridwanhr, pada Rabu (11/1), seorang pria menceritakan pengalaman lucunya ketika hendak membeli satu unit mobil second. Dia memamerkan mobil yang akan dibelinya dalam sebuah foto di cuitan Twitter. Sekilas nggak ada yang aneh dan janggal dari mobil ini, namun Ridwan mengaku dia tidak berminat untuk membelinya meski mobil itu masih bagus.