Brilio.net - Lamaran merupakan rangkaian menuju pernikahan sebagai langkah awal untuk melangkah ke masa depan lebih baik. Sudah pasti acara yang diselenggarakan penuh khidmat dan suka cita bagi setiap orang. Pada momen ini pria atau calon suami akan mengutarakan maksud kehadirannya dengan keluarga di hadapan pihak wanita.

Karena acara lamaran begitu formal dan sakral, sudah pasti pakaian atau busana yang dikenakan harus sesuai dan sopan. Batik dan kebaya menjadi busana yang kerap dipakai oleh kedua belah pihak keluarga maupun tamu undangan.

Namun berbeda dengan momen lamaran yang satu ini. Seorang pria nekat menggunakan kostum Doraemon dalam acara lamarannya sendiri. Bukan tanpa sebab, sang pria sengaja melakukan untuk memberi kejutan kepada calon istrinya.

Peristiwa tersebut direkam dan diunggah oleh akun TikTok @farhanimaziz. Dalam unggahan video tersebut, terlihat seorang pria yang tengah bersiap memakai kostum Doraemon sebelum memasuki rumah.

lamaran pakai doraemon © 2021 TikTok

foto: TikTok/@farhanimaziz

"Boleh juga dia datang ke acara pertunangan kita, dia pakai mascot doraemon. Habis semua keluarga dia ganggu," tulis keterangan video.

Pria berkostum Doraemon itu dengan rasa percaya diri masuk ke rumah yang sedang menggelar acara lamaran. Para tamu undangan seketika dibuat riuh dengan kehadiran Doraemon dadakan itu. Ada yang berfoto bersama sampai bercanda.

lamaran pakai doraemon © 2021 TikTok

foto: TikTok/@farhanimaziz

Masih menggunakan kostum Doraemon, pria tersebut melamar kekasihnya di hadapan semua orang. Ia setengah berlutut sambil menyodorkan cincin kepada calon istrinya.

Tak hanya itu, pria berkostum Doraemon juga membagikan sesuatu kepada tamu yang hadir. Raut wajah gembira dan heboh dari orang-orang tak bisa disembunyikan. Mereka terlihat seperti terhibur dengan kehadiran Doraemon di tengah acara lamaran itu.

lamaran pakai doraemon © 2021 TikTok

foto: TikTok/@farhanimaziz

Video yang diunggah Senin (22/11) itu mendapat respons positif dari warganet. Kebanyakan dari mereka yang telah menyaksikan ikut terhibur dengan aksi sang pria.

"Allah lucu banget, Alhamdulillah. Selamat, semoga Allah permudahkan segalany hingga hr pernikahan," kata ummi.

"doraemon aja udah tunangan, hmm aku doang yang single," tulis @romadong60.

"wahh manisnya... doa kan sy dpt pasangan yg memahami antara satu sama lain ya," sambung Fisyra Afisyra705.