Brilio.net - Setiap makanan punya cara menyantapnya masing-masing. Misalnya saja, bagi orang Jawa, pastel kerap disantap seperti kue. Adonannya cenderung manis, ia biasa di makan di acara-acara seperti hajatan, tahlilan, dan lain sebagainya.

Namun, bagi orang Sulawesi, pastel serupa gorengan. Ia harus dimakan selagi panas dan disiram sambal. Adonannya pun terasa lebih gurih.

Perbedaan cara makan ini lumrah terjadi di Indonesia karena kultur masyarakatnya yang beragam. Tak pelak, cara makan orang Indonesia di satu daerah berbeda dengan daerah yang lain. Itu kalau kita perbandingannya antar daerah saja. Kalau kita bandingkan dengan luar negeri, pasti jauh lebih berbeda lagi.

Tak jarang, perbedaan budaya ini menimbulkan kebingungan saat kita ingin menyantap sesuatu yang tak pernah kita makan sebelumnya. Misalnya seperti seorang bapak dalam video yang diunggah @andrelutfi_ di akun TikTok-nya, dilansir brilio.net pada Kamis (10/8).

Makan pizza serasa bakwan Berbagai sumber

foto: TikTok/@andrelutfi_

Unggahan tersebut memperlihatkan sekumpulan orang yang hendak memakan pizza. Di tengah-tengah momen mereka memakan pizza, ada seorang bapak membawa ulek. Tak sekadar ulek, ada sambal terasi yang sudah tersaji di atasnya.

Makan pizza serasa bakwan Berbagai sumber

foto: TikTok/@andrelutfi_

Sontak, orang-orang tertawa melihat kelakuan bapak polos yang membawa sambal terasi itu. Barangkali itu momen pertamanya memakan pizza. Kendati demikian, bapak tersebut terlihat pede saja ketika ditertawakan teman-temannya. Di akhir video, ia bahkan dengan percaya diri mencocol sepotong pizza ke sambal terasi yang ia buat.

Menurut keterangan pengunggah di kolom komentar, bapak tersebut membuat sambal karena saos yang ada di kotak pizza kurang. Karena itu, bapak tersebut berinisiatif ke dapur. Ketika ia kembali dari dapur dan membawa sambal, semua orang tertawa karena tingkah polosnya. "dengan polosnya bikin sambel terasi dikira bakwan kali

72.png

72.png

72.png

," kata pengunggah pada keterangan tertulis dalam videonya.

Makan pizza serasa bakwan Berbagai sumber

foto: TikTok/@andrelutfi_

Alhasil video tersebut viral di TikTok. Hingga artikel ini ditulis, video tersebut telah ditonton 663,3 ribu kali, disukai 15 ribu kali, dan dikomentari 628 kali. Beberapa komentarnya tertulis sebagaimana berikut.

"kabarnya kameramen smpe skrg msh ngik ngik, krn terkana sesak nafas," ujar akun @_indy28.

"salut sama omnya keren inisiatifnya

72_1.png

," tulis akun @junaid445.

"setidaknya dia punya niat baik buatin 

72_2.png

," komentar akun @loli551rd.

@andrelutfi_ sakit perut ketawa #pelautindonesia #pelautpunyacerita #pyp #CapCut FULL CEK YT MOCIL FVNKY - Mocil ||