Brilio.net - Perkembangan teknologi merupakan salah satu hal yang sudah tidak bisa dibendung lagi, karena memiliki sifat yang cepat dan bisa diakses oleh siapa saja. Teknologi juga telah menjadi instrumen penting bagi kehidupan sehari-hari. Sudah banyak yang memanfaatkan teknologi untuk membantu mempermudah pekerjaan. Bisa dilihat saat ini semua serba online dan terpaku dengan gawai yang selalu ada di genggaman.

Meskipun saat ini sudah serba online dan mengandalkan teknologi, kamu pasti pernah beberapa kali menjumpai orang yang masih gagap terhadap kemajuan teknologi. Tidak perlu jauh-jauh melihat orang lain, kadang kamu juga mendapati orang tuamu meminta bantuan untuk diajari fitur-fitur yang ada di smartphone mereka.

Sesederhana membuat status WhatsApp atau menyimpan sebuah nomor, seringkali membuat kamu geregetan karena biasanya mereka lupa caranya dalam beberapa hari, sehingga harus diajari lagi. Bikin gemas memang, ketika teknologi sudah canggih dan mudah untuk dipelajari, namun masih banyak yang merasa kesulitan karena belum terbiasa dan lebih nyaman dengan cara konvesional.

Apa jadinya jika ojek online melihat maps tidak dengan bantuan teknologi melainkan memakai peta kertas? Sudah pasti akan ribet dan tidak sampai tujuan. Itu baru satu contoh, masih ada satu contoh lainnya yang tak kalah kocak. Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (20/2), berikut potret lengkapnya.