Brilio.net - Bagi kamu yang sedang belajar di tingkat universitas, tentunya momen selesai dari jenjang perkuliahan tersebut menjadi suatu hal yang sangat dinanti-nanti. Ya, wisuda adalah tahap akhir dimana setiap perguruan tinggi akan merayakan peresmian kelulusan setiap mahasiswanya dari universitas terkait. Prosesi yang biasanya dilaksanakan secara akbar inilah yang menjadi momen istimewa yang banyak ditunggu.

Nah, kenapa ya wisuda ini ditunggu? Tentu saja selain karena mahasiswa yang wisuda siap untuk melanjutkan langkah hidupnya ke tempat yang lebih bagus lagi, prosesi wisuda ini juga identik dengan pemberian hadiah-hadiah dari orang-orang terdekat untuk merayakan momen spesial tersebut. Jadinya, hampir semua orang yang wisuda akan diberi banyak hadiah yang akan menjadi memori spesial tersendiri bagi mereka.

Namun, apa jadinya ya kalau hadiah yang diberikan itu justru sesuatu yang nggak biasa banget dan malah bikin ngakak banyak orang? Seperti yang telah dirangkum oleh brilio.net pada Jumat (24/3), beberapa potret hadiah wisuda ngasal ini dijamin bikin kamu ketawa ngakak.