Brilio.net - Bali memang dikenal sebagai destinasi wisata favorit untuk para turis manca negara. Nama Bali bahkan lebih dikenal dari pada nama Indonesia. Karenanya banyak artis dan publik figur luar negeri tak jarang menghabiskan liburannya di Bali.
Bicara soal liburan artis manca negara di Bali, ada cerita lucu yang viral di media sosial. Kisah lucu tersebut menceritakan Dwayne Michael Carter, Jr. atau lebih dikenal dengan nama panggung, Lil Wayne saat menikmati liburan di Bali.
Wajahnya tampak lusuh setelah seharian berkeliling menikmati pemandangan pantai dengan sepeda motor sewaannya, rapper ini sangat menikmati liburan akhir tahunnya di Bali.
Dalam kisah lucu yang viral di media sosial tersebut, Lil Wayne mengatakan betapa Bali itu sangat menyenangkan karena banyak minuman-minuman murah yang dijual di pulau tersebut. Akun Gopal Setyawan salah satunya, yang juga mengunggah kisah lucu tersebut diakun media sosialnya.
"Menyenangkan sekali berada di sini, suasana dan pemandangannya sangat menyenangkan, orang-orangnya juga sangat bersahabat, tapi disini sangat macet.
Saya dengar setiap akhir tahun disini selalu macet, selama disini saya berkeliling dengan sepeda motor jadi saya bisa terhindar dari kemacetan tapi udara disini sangat panas, benar-benar panas untung disetiap pinggir jalan saya bisa menemukan penjual minuman,
sangat menyenangkan disini saya bisa dengan mudahnya menemukan penjual vodka dan harganya sangat murah walaupun rasa vodkanya agak sedikit aneh menurut saya, tapi it's ok dengan harga cuma Rp 8.000 lumayan bisa membuat kepala agak sedikit pusing dan mual," tulis Gopal Setyawan seperti dikutip brilio.net, Selasa (6/6).
Tentu saja cerita tersebut mengundang tawa banyak pengguna media sosial. Pasalnya yang dibicarakan Lil Wayne sebenarnya bukan minuman yang ia maksud, melainkan bensin yang dijual eceran di pinggir jalan. Baginya, fenomena ini cukup unik dan langka di negara asalnya. Dia pun coba membagikan pengalaman unik berwisata di Bali ini sebagai cerita ringan saja.
Fenomena botol minuman menjadi wadah bensin eceran faktanya tidak hanya di Bali. Kalau di Bali kemungkinan botol vodka, di wilayah lain lebih beragam, mulai soda hingga air mineral. Kendati hanya cerita di media sosial dan tidak menutup kemungkinan sebagai kisah humor semata, tulisan ini dibagikan ribuan netizen hingga sekarang.
Recommended By Editor
- Pria ini letakkan nanas di pameran seni, respons orang bikin ketawa
- 15 Kelakuan kocak ibu-ibu tak paham fungsi benda ini bikin tepuk jidat
- 11 Chat driver ojek online dengan pelanggan ini kocaknya kebangetan
- 3 Teori cocoklogi ini bikin geleng-geleng, ngawurnya minta ampun
- Kisah asmara ala anak SD Dimas & Mbak Ruroh ini lucu dan polos banget