Brilio.net - Kehadiran transportasi online nggak bisa dipungkiri sangat membantu mobilitas masyarakat umum. Terutama mereka yang tinggal di daerah padat penduduk dan mobilitas yang tinggi, seperti kota-kota besar yang ada di Pulau Jawa.

Dari transportasi online ini, kamu bisa pergi ke mana saja, dijemput dan diantar kapan saja sesuai kebutuhan. Kamu nggak perlu jalan jauh-jauh, cukup memesan lewat aplikasi di HP, driver langsung menjemput ke titik lokasi.

Bicara soal transportasi online, ada banyak cerita yang lahir dari pengalaman para penumpang transportasi online ini. Sudah banyak cerita sedih sampai lucu tentang suka duka naik kendaraan online. Seperti yang dirasakan oleh wanita ini ketika dijemput taksi pesanannya.