Brilio.net - Kucing sering dianggap sebagai binatang yang lucu dan menggemaskan. Namun, di balik semua itu, kucing juga dikenal sebagai binatang yang penuh dengan tingkah-tingkahnya yang tidak terduga. Terkadang saking nyelenehnya tingkah kucing, pemiliknya pun bisa sampai bingung menghadapinya lho.

Salah satu tingkah kucing tersebut terekam dalam video pendek yang dishare ke TikTok oleh @fashaanodyanaa sebagaimana dilansir brilio.net pada Rabu (31/5). Seperti apa sih tingkah kucing peliharaannya ini sampai bikin pemiliknya sendiri heran?

kucing ini malah nyantai  TikTok

foto: TikTok/@fashaanodyanaa

Kiranya setelah mencari kemana-mana, wanita ini menemukan kucing miliknya tersebut "nyangkut" di sebuah pohon kelapa lho. Hal ini tentunya membuat sang majikan heran hingga memanggil petugas pemadam kebakaran.

kucing ini malah nyantai  TikTok

foto: TikTok/@fashaanodyanaa

Selain karena pohon kelapa tersebut sangatlah tinggi untuk dipanjat, bahkan oleh kucing sekalipun. Kucing bercorak abu-abu dan putih tersebut malah dengan santainya duduk diantara daun dan buah kelapa itu lho. "Hahh duduk sana laa kau satu hari budak" begitu tertulis di captionnya.