Brilio.net - Setiap kendaraan yang melintas di jalan raya, wajib punya kelengkapan yang sesuai dengan peraturan lalu lintas yang telah ditetapkan. Salah satunya adalah nomor polisi yang tertulis di pelat. 

Baik mobil ataupun sepeda motor, tulisan tersebut wajib di pasang di bagian depan maupun belakang kendaraan tersebut. Nomor pelat tersebut haruslah sesuai dengan catatan yang ada pada Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) yang belum kadaluarsa. Hal ini penting untuk mengidentifikasi identitas kendaraan tersebut.

Selain itu, karena pihak kepolisian juga sering mengadakan razia terhadap kendaraan yang melintas di jalanan dengan membuat operasi yang diadakan seperti Operasi Patuh Jaya, Operasi Zebra, dan lain sebagainya. Razia yang dilakukan oleh kepolisian ini juga bertujuan untuk para pengendara patuh kepada hukum yang ada di lalu lintas.

Bagi pengendara yang tidak memiliki kelengkapan seperti SIM, STNK, serta pelat nomor kendaraan, dan sebagainya akan dikenai sanksi berupa penilangan.

Momen kocak pengendara motor dengan plat motornya TikTok

foto: TikTok/@iqbaladitia__

Nah, apa jadinya jika ada kendaraan yang tampak lengkap pelat motornya, tapi cara pengendara dalam memperlihatkan plat nomornya terbilang nyeleneh dan mengundang perhatian.

Dalam video viral yang dibagikan akun TikTok @iqbaladitia__, kamu bisa melihat sebuah momen kocak di tengah jalanan di daerah Bogor, Jawa Barat. Dalam video tersebut, pemilik akun merekam sebuah momen dua orang yang sedang mengendarai motor. Kocaknya, sang penumpang memegang pelat nomor belakang motornya tersebut.

Momen kocak pengendara motor dengan plat motornya TikTok

foto: TikTok/@iqbaladitia__

"Hidup lagi capek-capeknya, malah ngeliat kaya gini di jalan," tulis pemilik akun di caption.

Diketahui, nampaknya pelat nomor itu sempat terjatuh di jalan karena baut yang menempel pada pelat untuk di pasang di motor ini kendor, dan akhirnya penumpang ini mempunyai solusi untuk memegangnya di belakang punggungnya sepanjang motor ini melaju.

Video ini viral di Tiktok dan sudah ditonton sebanyak 1,2 juta kali dengan 165 ribu likes, netizen pun berkomentar dengan aksi yang dilakukan oleh pengendara tersebut.

Momen kocak pengendara motor dengan plat motornya TikTok

foto: TikTok/@iqbaladitia__

"Hidup lagi capek-capeknya malah ada yang lebih capek," tulis akun @adaapadengansaya01.

"Capek banget ya tuhan ngetawain ini. Diulang-ulang masih aja lucu," timpal akun @orangawam_7899

"Orang yang nggak pernah ketawa mungkin nggak akan tahan ngeliat ini," kata akun @bubbbjaeh.

"Emang boleh ya se-manual ini?" kata akun @menjadiidamanmu.

"Nantikan banyak momen random yang terjadi di jalan raya Bogor ya guys," ujar akun @msalmanlfr.

@iqbaladitia__

hidup lagi cape cape nya malah ngeliat kaya gini di jalan

puh - Edgar