Brilio.net - Salah satu mainan tradisional yang sangat populer di masyarakat adalah layang-layang. Layang-Layang adalah permainan masa kecil yang terbuat dari bilah bambu, kertas, dan juga benang. Permainan ini biasa dilakukan di tanah lapang dengan bantuan angin agar bisa terbang.

Setelah diikat tali kenur, dengan bantuan angin mainan ini dilayangkan di angkasa sehingga disebutkan sebagai layang-layang. Namun permainan ini hanya bisa dimainkan jika cuaca cerah. Itu sebabnya bermain layang-layang tidak bisa setiap hari. Ada momen atau waktu tertentu agar bisa menerbangkan layang-layang.

Permainan musiman ini juga masih digemari oleh orang dewasa. Bahkan biasanya mereka menerbangkan layang-layang dengan bentuk yang lebih variatif dan unik. Namun, apa jadinya jika bentuk layangan terlihat menyeramkan? Seperti deretan layang-layang berikut ini.

Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (30/3) ini dia 11 potretnya.