Setiap kucing pun didandani berbeda, ada yang mengenakan dress merah muda, mengenakan baju khas, seperti baju adat, dan ada yang mengenakan pakaian perpaduan warna putih dan hitam. Penampilan kucing-kucing ini benar-benar memukau. Uniknya, tampak para kucing ini seperti pasrah didandani demikian.
Seekor kucing berwarna abu-abu tampaknya cukup lelah dan gerah barang kali, wajah pasrahnya pun mengundang tawa banyak orang. Benar-benar kucing yang menggemaskan.
Kucing yang telah didandani layaknya pengantin itu dibawa dan diangkat oleh dua orang wanita yang nampak bersemangat mengiringi mempelai.
Dalam video itu tersebut juga dituliskan bahwa inilah yang terjadi jika pecinta kucing menikah. Mereka ingin mengikut sertakan peliharaannya untuk menikmati momen spesial tersebut.
"Bila pencinta kucing kawen (emotikon malu)," tulis akun tersebut.
Kejadian unik yang diketahui dari Malaysia ini menarik perhatian warganet. Berbagai komentar diberikan, dan hampir semuanya gemas dengan penampilan kucing-kucing tersebut.
"Kucingku ada 9 kek nya cocok jadi bridesmaid aku," ucap akun @jjareumozart1485
"Butuh animal communicator untuk tau pelacaan melekaaaaa," tulis akun @puramaliah
"yang pink pasrah habis," ujar akun @luvnssx
"Malah jadi bridesmaid," ujar akun @frdamelia_
Dari postingan tersebut diunggah hingga artikel ini ditulis, video tersebut telah ditonton sebanyak 1,4 juta kali, 167 ribu suka, dan 5517 komentar.
@aliesyanasir Bila Pencinta Kucing kawen #cat #catlover #viral #fyp #pencintakucing #kucing #cats #catwalk original sound - Aliesya Nasir
Recommended By Editor
- Usai nikahkan sang putra, Sule beri pesan haru untuk Rizky Febian sebut soal pernikahan terakhir
- Gaya 9 seleb di pernikahan saudara ipar ini nggak kalah elegan, perhiasan Putri Isnari jadi sorotan
- Pria beri kejutan di pernikahan sahabatnya ini malah nyaris merusak suasana, idenya nggak terduga
- Kisah apes pemuda di Cianjur menikah dengan istrinya yang ternyata lelaki, begini fakta-faktanya
- Wanita ini tunjukkan wajahnya usai digigit tomcat sebelum hari pernikahan, potretnya bikin ikut panik
- 100 Kata-kata selamat menikah penuh doa dan harapan, bikin pasangan pengantin bahagia