Brilio.net - Kecantikan menjadi perhatian utama kaum hawa. Di era modern ini, banyak cara untuk menyulap penampilan bak bidadari. Salah satunya dengan memodifikasi bibir, alis dan juga bulu mata.
Salah satu hal krusial bagi para cewek ialah memiliki bulu mata cetar. Banyak cara yang dilakukan demi mendapat bulu mata cetar. Misalnya dengan extension bulu mata atau pakai bulu mata palsu.
[askmf] Bulu mata LED pic.twitter.com/pdnRJSzRtM
— Askmf (@askmenfess) 17 Mei 2019
Nah, baru-baru ini ada sebuah video viral mengenai modifikasi bulu mata. Pada sebuah video yang diunggah kembali oleh akun Twitter @askmenfess, terlihat tiga orang wanita yang memakai inovasi bulu mata palsu. Mereka membuat bulu mata palsu mirip lampu LED.
Tentu saja aksi tiga wanita yang memakai bulu mata palsu dengan lampu LED tersebut bikin kamu geleng-geleng kepala. Video yang awalnya diunggah oleh akun @_lim_ tersebut pun menambahkan keterangan jika tiga wanita tersebut menggunakan LED Mascara.
Banyak warganet gagal fokus dengan bulu mata tersebut. Bulu mata itu tampak berkelap-kelip seperti lampu disko. Bahkan ada yang menyala bergantian antara bulu mata kanan dan kiri.
Video yang viral di media sosial tersebut pun menuai berbagai komentar dari para warganet.
"kelap-kelip macem lampu di pasar malem," komentar akun Twitter @peerusona.
"lumayan nih kalo rumah mati lampu bisa sebagai penerang," ujar akun Twitter @__purecocoa.
"Kalo nangis auto konslet," ungkap akun Twitter @aesthuaetic.