Brilio.net - Medali emas pertama Indonesia di ajang Asian Games 2018 dipersembahkan oleh Defia Rosmaniar. Defia keluar sebagai juara di taekwondo poomsae putri.

Bahkan Presiden Jokowi menonton langsung perjuangan Defia kala sukses mengalahkan Marjan Salahshouri dari Iran yang berlangsung di Plenary Hall, JCC, Minggu (19/8).

Dilansir brilio.net dari liputan6.com, di babak semifinal, Defia bertemu dengan wakil Korea, Jihye Yun. Dia menang dengan skor 8.520 - 8.400. Kesuksesan di Asian Games menambah gelar Defia. Sebelumnya, ia juga pernah mendapat medali emas untuk nomor indvidu poomsae putri dalam Kejuaraan Asia taekwondo 2018 yang berlangsung di Ho Chi Minh, Vietnam, pada 24–28 Mei 2018.


Defia Rosmaniar adalah atlet taekwondo kelahiran Bogor tahun 1995 dengan segudang prestasi. Salah satu prestasi Defia yaitu berhasil membawa pulang emas di Individual U-17, Korea Open 2012. Prestasi terbarunya kala menyumbangkan emas untuk Indonesia di Kejuaraan Internasional taekwondo di Jeju Korea, Juli 2018. Begini potret keseharian Defia sebagai atlet taekwondo, dihimpun brilio.net dari akun Instagram pribadinya @defiarosmaniar Minggu (19/8).

1. Di hadapan Presiden Jokowi, Defia berhasil mempersembahkan medali emas pertama di Asian Games 2018 untuk kontingen Indonesia.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




2. Ternyata, ini adalah penampialan debutnya di gelaran Asian Games.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




3. Tentunya ini menjadi prestasi yang sangat membanggakan bagi cewek kelahiran Bogor ini.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




4. Ia juga pernah menyabet medali emas di Kejuaraan Asia taekwondo 2018, di Ho Chi Minh, Vietnam.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




5. Gadis berhijab kelahiran tahun 1995 ini mulai terjun ke dunia taekwondo sejak SMP.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




6. Di luar arena, gaya Defia terbilang cukup sporty.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




7. Cewek 23 tahun ini juga pernah menyumbang emas untuk Indonesia di Kejuaraan internasional taekwondo di Jeju, Korea Selatan, Juli lalu.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




8. Selain berprestasi, Defia juga memiliki paras yang cantik.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




9. Tampilannya yang berhijab juga bikin adem melihatnya.

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar




10. Selamat, Defia. Indonesia bangga!

defia taekwondo © Instagram/@defiarosmaniar