Brilio.net - Apakah kamu mulai ada penumpukan lemak di bagian paha dan betis? Penumpukan lemak pada paha dan betis bisa dialami oleh semua kalangan, wanita maupun pria. Tidak hanya dialami oleh orang yang memiliki badan gemuk atau obesitas, lemak pada paha juga bisa muncul pada orang yang memiliki badan ideal.
Menurut studi yang pernah dilakukan oleh Harvard Medical School, seperti yang sudah brilio.net lansir dari laman food.ndtv, Kamis (28/2). Penelitian itu mengungkapkan jika seseorang memiliki otot paha besar itu memang baik untuk kesehatan tubuh mereka secara keseluruhan, tetapi lebih banyak orang mengalami peningkatan paha karena lemak, bukan karena otot.
Banyak orang mengalami penurunan rasa percaya diri karena memiliki paha dan betis yang besar karena lemak. Jadi kurang percaya diri saat ingin mengenakan rok atau celana pendek. Jadi, bagi kamu yang memiliki paha dan betis besar, segera berusaha mengatasi masalah ini secepatnya. Kamu bisa memulai langkah awal yaitu dengan olahraga.
Kamu bisa mulai mengikuti berbagai pelatihan untuk menurunkan lemak pada paha. Kamu bisa datang ke tempat gym dan mulai berbagai program. Namun buat kamu yang sedang sibuk dengan aktivitas dan tidak sempat datang ke tempat latihan, kamu bisa memulainya dengan cara mandiri. Kamu bisa melakukan pelatihan di dalam rumah. Ubahlah lemak pada paha menjadi otot.
Nah, buat kamu yang bingung bagaiamana cara mengecilkan paha dan betis secara mandiri, tidak perlu cemas. Simak rangkuman brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (28/2).
1. Lakukan squat.
Mulailah dengan olahraga squat, yaitu olahraga seperti jongkok. Squat membantu mengencangkan paha, pantat, dan bahkan betis dalam waktu singkat. Sebuah penelitian di Jerman yang diterbitkan dalam Journal of Sports Medicine mengungkapkan bahwa jongkok atau squat dapat membantu membangun kekuatan lutut.
2. Lakukan peregangan.
Latihan peregangan dan latihan mengencangkan. Caranya turunkan kedua kakimu, satu kaki ditarik ke belakang, satu kaki untuk tumpuan. Mulai pergerakan naik dan turun. Peregangan dengan cara ini tidak hanya mampu menurunkan lemak di paha secara cepat, namun juga dapat menjaga sirkulasi udara pada paru-paru.
3. Jalan-jalan.
Ini merupakan olahraga yang terkesan simpel namun memiliki banyak manfaat. Diantaranya adalah mampu mengecilkan lemak di bagian paha secara cepat. Berjalan kaki mampu membentuk otot-otot kakimu secara teratur. Salah satu peneliti di London School of Economics menemukan bahwa orang-orang yang sering jalan memiliki lemak visceral yang lebih rendah dibandingkan dengan orang yang tidak pernah jalan-jalan.
4. Lari cepat.
Saat kamu ingin kehilangan lemak di paha dan betis secara cepat, kamu harus bisa menjadi kelinci, yaitu berlari dengan cepat. Latihan cepat dan intens, seperti sprint, adalah salah satu cara paling efektif untuk menghilangkan lemak dengan cepat. Penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Diabetes Research mengungkapkan bahwa periode latihan seperti berlari, sangat efektif untuk menghilangkan lemak.
5. Olahraga penekanan pada kaki.
Salah satu latihan yang bisa kamu lakukan untuk mengecilkan lemak pada paha dan betis secara cepat adalah dengan memberikan penekanan pada kaki. Latihan ini mampu meningkatkan metabolismemu pada bagian otot kaki, dapat membantu melatih paha belakang, pantat, paha, dan betis.
6. Latihan gerakan kaki di atas.
Kamu bisa mencoba cara latihan ini dengan meletakkan punggung di tanah dan mengangkat kaki hingga sekitar 45 derajat sembari tetap menjaga lutut dan pergelangan kaki. Tahan sampai hitungan ke delapan dan kemudian turunkan secara perlahan.
7. Badan bertumpu pada kaki dan tangan.
Gaya latihan ini seperti saat kamu sedang merangkak. Letakkan telapak tangan pada tanah, kemudian dorong pantat ke belakang, lalu arahakan pantat ke atas. Bertumpu pada ujung kaki. Hitung selama delapan kali, ulangi latihan ini hingga enam kali.
8. Bersepeda.
Kamu bisa memulai membentuk otot pada paha dan betis dengan cara bersepeda. Bersepeda melibatkan pergerakan kaki. Dalam sebuah studi oleh Harvard School of Public Health, penelitian mengatakan kalau wanita yang bersepeda selama lima menit sehari, maka akan lebih susah mengalami kenaikan berat badan.
Recommended By Editor
- 20 Alat fitnes murah meriah, bisa kamu tiru
- 5 Gerakan olahraga ringan ini sebenarnya salah tapi sering dilakukan
- Tak perlu ke gym, 5 gerakan pakai kursi ini juga bisa kecilkan perutmu
- 10 Latihan fisik unik ini bikin kamu makin betah keluarin keringat
- 8 Trik sederhana ini terbukti ampuh hilangkan lipatan dagu, coba yuk