Brilio.net - Kedatangan pembalap MotoGP ke Indonesia untuk tampil tes pra musim pada 11-13 Februari di Sirkuit Mandalika terus jadi sorotan. Sebelum bertanding, para pembalap pun menyempatkan diri menelusuri daerah di sekitar Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Seperti yang juga dilakukan pembalap kelahiran Spanyol, Aleix Espargaro. Selain fokus menjaga stamina untuk menjalani persiapan uji coba pramusim MotoGP 2022, ia juga terlihat begitu antusias memperhatikan budaya dan kebiasaan orang Indonesia.
Sambil bersepeda, Aleix tampak terkejut ketika bertemu anak-anak SD yang sedang pulang sekolah. Pasalnya, ia berjumpa dengan seorang ibu yang mengendarai motor sembari membonceng empat anak SD sekaligus.
foto: Twitter/@AleixEspargaro
"Selamat pagi, Indonesia! Mencari tahu soal Lombok. Sungguh pulau yang indah, liar, dan alami! #Indonesia," tulis Espargaro dilansir brilio.net pada Jumat (11/2).
Tak berapa lama, Espargaro pun mengunggah foto parodi dari seorang ibu yang ia jumpai beberapa hari lalu itu. Diunggah melalui Instagram, bersama dua mekaniknya, ia tampak menaiki motor RS-GP di garasi yang disandingkan dengan seorang ibu yang menjemput sekolah.
Sambil berboncengan, ia tampak menuliskan foto tersebut dengan caption "The Power of Emak-Emak". Ia juga berpesan untuk tidak mencoba adegan berbahaya tersebut di rumah.
foto: Instagram/@aleixespargaro
"The power of Emak-Emak versi MotoGP! Jangan dicoba di rumah ya! Ini hanya di Indonesia! #IndonesianStyle #Indonesia," tulis kakak dari Pol Espargaro ini.
Tentu saja ulah aksi lucu Espargaro ini mengundang reaksi warganet. Beberapa merasa terhibur oleh foto tersebut, namun tak sedikit pula yang heran dari mana Espargaro mempelajari jargon 'The Power of Emak-Emak'.
"Perpaduan pembalap dgn kearifan lokal...," ucap @bedjo_aldo545.
"parah banget ngakak," tambah @magomedaf_marz.
"Ini siapa yg ngajarin," tutur @aaryanramanda.
"Only at Indonesia okay, don't try this at Andorra," kata @smolriders.
Recommended By Editor
- 11 Momen lucu orang dikejar hewan, ambil anak ayamnya diuber induknya
- 11 Potret lucu hewan salah induk ini aksinya bikin tepuk jidat
- 11 Orderan tidak biasa dari pelanggan ojek online, ada bawa anak ayam
- 11 Penampakan hewan di kendaraan ojek online, ayam sampai anak tikus
- 13 Potret lucu orang bawa material bangunan, caranya nyeleneh pol
- 11 Potret lucu susahnya jadi kuli bangunan, sampai jungkir balik
- 11 Potret kocak penumpang ojek online, ada-ada aja kelakuannya