Dukungan berbagai pihak
Beruntung Dzaki mendapat dukungan sejumlah pihak, termasuk sponsor. Untuk mengikuti lomba ketahanan bersepeda ini Dzaki mendapat dukungan PT Deltomed Laboratories lewat brand Herbamojo dan Antangin.
“Saya sangat terbantu sekali atas support dari Herbamojo, mengingat saat berlomba dibutuhkan biaya yang tidak sedikit. Dalam persiapan saat latihan pun produk Herbamojo banyak membantu saya dalam mempercepat pemulihan, menjaga stamina dan kondisi,” ungkap Dzaki.
Sementara itu CEO PT Deltomed Laboratories, Muljo Rahadjo mengatakan dukungan yang diberikan merupakan bentuk komitmen Deltomed dalam memajukan dunia olahraga, khususnya bersepeda, agar semakin berprestasi dan mampu mengharumkan nama bangsa di pentas dunia.
“Dzaki Wardana merupakan pesepeda nasional dengan segudang prestasi yang membanggakan, salah satunya menjadi Juara Bentang Jawa 2022. Melalui perlombaan internasional Trans AM Bike Race 2023 ini, kami ingin membuktikan bahwa kualitas dan kompetensi atlet Indonesia mampu bersaing dengan para profesional mancanegara,” ujar Muljo.
Sedangkan General Manager Lifestyle Division PT Deltomed Laboratories, Jesslyn Rahardjo, menambahkan, selain support berupa materi dan fasilitas, salah satu hal penting yang dibutuhkan Dzaki adalah produk suplemen yang mampu meningkatkan stamina, energi, endurace, dan daya tahan tubuh.
Recommended By Editor
- Kakak adik berhasil antarkan Indonesia raih emas, 9 potret kebersamaan Gian Zola dan Beckham Putra
- Bawa pulang medali emas SEA Games 2023, ini 5 rekor mengagumkan yang dipecahkan pelatih Indra Sjafri
- Cetak sejarah, Timnas Indonesia raih emas SEA Games setelah 32 tahun
- Ajak kurangi emisi, 12 Pesepeda gowes dari titik nol Indonesia ke Bali
- Gigih balapan pakai sepeda butut, bocah ini diganjar hadiah istimewa