Brilio.net - Kalau berbicara tentang Cristiano Ronaldo tentu kita tak bisa lepas dari bahasan style dan bahkan gaya rambutnya yang sering berganti-ganti. Yup, mega bintang klub raksasa Real madrid ini memang tidak hanya dikenal akan kehebatannya dalam menggocak bola, tapi juga wajah tampannya yang membuat fans bola kaum hawa semakin banyak.
Melihat penampilan lelaki yang akrab disapa dengan CR7 ini tentu kamu tahu dong, bahwa Ronaldo selalu tampil 'bersih', dalam artian dirinya selalu tampil rapi tanpa jenggot dan kumis.
Namun kalau kamu perhatikan baik-baik, kini Ronaldo menumbuhkan jenggotnya atau dalam bahasa Inggris biasa disebut dengan goatee. Apa ya penyebab dirinya mengubah penampilan? Banyak orang berspekulasi bahwa itu merupakan pembuktian Ronaldo sebagai kepanjangan dari G.O.A.T alias Greatest Of All Time. Bisa diartikan sebagai pemain yang terbaik sepanjang masa.
Cristiano Ronaldo is taking the GOAT debate to new level with growing a goatee pic.twitter.com/13MzvWG0Rg
Photos of Football (@photosofootball) June 20, 2018
Banyak juga yang berspekulasi, itu merupakan respons CR7 terhadap Messi yang sebelumnya melakukan photoshoot dengan kambing alias goat. Padahal alasannya sebenarnya sepele saja lho. Bahkan tidak ada kaitannya dengan Messi.
Dikutip brilio.net dari sportbible, Jumat (22/6), CR7 mengungkapkan alasan mengapa dia tiba-tiba menumbuhkan jenggot.
.@Cristiano My beard? It was a joke with Quaresma, we were in the sauna & I was shaving, I left a goatee & told him if I scored vs Spain I won't shave it until the end of the #WorldCup. It brought good luck and I scored vs Spain and today vs Morocco. So I'll keep it #POR pic.twitter.com/ANXcPmMOIv
Ahmed Nasri (@Warchadi) June 20, 2018
"Jenggotku? Itu awalnya hanya candaan dengan Quaresma. Waktu itu kami sedang berada di sauna dan aku sedang bercukur. Aku menyisakan sedikit jenggotku dan berkata padanya bahwa jika aku membuat gol saat melawan Spanyol maka aku tak akan bercukur hingga Piala Dunia usai," terangnya saat ditanyai oleh awak media.
"Kenyataannya aku membuat gol saat melawan Spanyol dan kemudian aku mencetak gol lagi saat melawan maroko. Itu seperti jimat keberuntungan. Jadi, janjiku akan kupenuhi," lanjutnya.
Wah, jadi jenggot itu seperti nazarnya CR7 ya? Kira-kira apakah Ronaldo bisa membawa Portugal hingga ke final? Kita tunggu saja.
Recommended By Editor
- Messi ternyata sudah punya firasat Argentina bakal kalah lawan Kroasia
- Ini tim yang akan masuk ke final Piala Dunia menurut 'ramalan' Beckham
- Argentina dibantai Kroasia, ini 10 meme Lionel Messi yang kocak abis
- Aksi balita juggling bola ini keren abis, CR7 masa depan nih
- Ini alasan CR7 berbeda posisi saat lagu kebangsaan Portugal diputar