Brilio.net - Legenda sepak bola dunia, Diego Maradona selalu tampil di bangku penonton setiap pertandingan tim nasional Argentina. Maradona duduk di bangku penonton untuk pendukung tim nasional Argentina. Tim sepak bola Argentina berhasil lolos ke babak 16 besar.

Selama bertanding di Piala Dunia 2018, Maradona cukup menjadi sorotan karena aksinya yang kontroversial. Pada pertandingan Argentina melawan Islandia, aksi Maradona membakar cerutu dianggap melawan aturan. Bukan hanya itu, Maradona juga pernah melakukan gestur rasis kepada fans asal Korea Selatan.

maradona gaji  2018 brilio.net

foto: PA Images

Terlepas dari kontroversial aksi Diego Maradona, mantan bintang sepak bola ini mendapat gaji dari FIFA. Dikutip dari laman Dailymail pada Sabtu (30/6), Maradona mendapat akomodasi perjalanan dari FIFA sebesar 10.000 poundsterling setara dengan Rp 188,9 juta per pertandingan.

maradona gaji  2018 brilio.net

foto: Twitter/@Tottenham_N17

Beredar pula, potret Maradona sedang menikmati makanan di jet mewah. Maradona secara resmi diundang oleh pihak EUFA sebagai tokoh sepak bola atau perwakilan dari negara bertanding di Piala Dunia. Hal tersebut merupakan ide dari Gianni Infantino, Presiden FIFA.

Dilansir dari laman The Sun, Gianni Infantino menginginkan ada satu tokoh superstar yang mewakili negaranya. Konsep yang digunakan adalah mencampurkan antara kejayaan masa lalu dengan masa kini. Pihak FIFA memfasilitasi penuh Maradona selama pertandingan Argentina di Piala Dunia 2018. Namun demikian banyak orang mengaku kecewa dengan aksi Maradona selama menjadi suporter di Piala Dunia 2018.

Terlepas dari itu, Argentina sendiri berhasil masuk ke babak 16 besar. Pada nanti malam tepatnya pukul 21.00 WIB, Argentina akan melawan Prancis untuk melaju ke babak selanjutnya.