Brilio.net - Rasa bahagia dan bangga kini tengah dirasakan oleh hampir seluruh masyarakat Meksiko. Bukan tanpa sebab, pasalnya timnas Meksiko berhasil mengalahkan juara bertahan Jerman pada pertandingan pertama grup F Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Minggu (17/6) malam waktu Indonesia barat. Kemenangan yang tidak diduga oleh banyak orang ini berasal dari satu gol yang tercipta lewat serangan balik dan dieksekusi dengan baik oleh Hirving Lozano pada menit ke-35. Meski timnas Jerman selalu memborbardir pertahana Meksiko, namun pertandingan berakhir dengan skor 1-0. Kebahagiaan para suporter Meksiko melawan juara dunia, Jerman, ternyata menyebabkan sebuah guncangan 'gempa' yang terjadi di Mexico City, pada Minggu (17/6). Namun gempa kali ini bukanlah gempa yang terjadi karena adanya pergeseran lempeng bumi, melainkan sebuah gempa yang tercipta karena kemeriahan selebrasi yang dilakukan masyarakat Meksiko saat menyaksikan timnasnya bertanding. Dua monitor pendeteksi gempa di Mexico City mendeteksi adanya getaran dan guncangan di waktu yang bersamaan saat Hirving Lozano mencetak gol di menit ke-35. Para ahli gempa bumi di Chile juga menyatakan bahwa peralatan mereka mendeteksi sebuah guncangan dan getaran pada waktu yang sama. Dikutip dari usatoday.com, kepala dari Southern California Earthquake Center, John E. Vidale, menyatakan bahwa kebanyakan gempa yang terjadi karena stimulasi dari fans ini akan menghasilkan getaran gempa hingga 2 skala richter. Di mana biasanya tidak akan dirasakan oleh banyak orang jika itu merupakan gempa pada umumnya. Vidale juga mempelajari aktivitas yang berkaitan dengan gempa di sekitar Seattle's CenturyLink Field pada beberapa waktu yang lalu. Di mana gempa juga terjadi dan tercipta oleh kemeriahan selebrasi pada fans Marshawn Lynch saat dirinya melakukan touchdown dalam pertandingannya pada Januari tahun 2011. Menurut Vidale, hal ini ia lakukan hanya untuk bersenang-senang saja. Ia juga menambahkan bahwa gempa yang terstimulasi oleh para fans ini sangat tidak mungkin akan menciptakan aktivitas gempa yang lebih besar. Melihat reaksi kebahagiaan para pendukung timnas Meksiko seperti di bawah ini rasanya tidak mengherankan jika mengakibatkan sebuah guncangan gempa buatan. Apalagi jika mengingat bahwa untuk sementara timnas Meksiko memimpin klasemen sementara daengan koleksi tiga poin. Pada pertandingan selanjutnya, Meksiko akan menghadapi Korea Selatan pada 23 Juni 2018.

" title="Baru bergulir 5 hari, 8 potret kejutan Piala Dunia" target="_blank" rel="noopener noreferrer">Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Minggu (17/6) malam waktu Indonesia barat.

Kemenangan yang tidak diduga oleh banyak orang ini berasal dari satu gol yang tercipta lewat serangan balik dan dieksekusi dengan baik oleh Hirving Lozano pada menit ke-35. Meski timnas Jerman selalu memborbardir pertahana Meksiko, namun pertandingan berakhir dengan skor 1-0.

Kebahagiaan para suporter Meksiko melawan juara dunia, Jerman, ternyata menyebabkan sebuah guncangan yang terjadi di Mexico City, pada Minggu (17/6). Namun gempa kali ini bukanlah gempa yang terjadi karena adanya pergeseran lempeng bumi, melainkan sebuah gempa yang tercipta karena kemeriahan selebrasi yang dilakukan masyarakat Meksiko saat menyaksikan timnasnya bertanding.

Dua monitor pendeteksi gempa di Mexico City mendeteksi adanya getaran dan guncangan di waktu yang bersamaan saat Hirving Lozano mencetak gol di menit ke-35. Para ahli gempa bumi di Chile juga menyatakan bahwa peralatan mereka mendeteksi sebuah guncangan dan getaran pada waktu yang sama.

Dikutip brilio.net dari usatoday.com, kepala dari Southern California Earthquake Center, John E. Vidale, menyatakan bahwa kebanyakan gempa yang terjadi karena stimulasi dari fans ini akan menghasilkan getaran gempa hingga 2 skala richter. Di mana biasanya tidak akan dirasakan oleh banyak orang jika itu merupakan gempa pada umumnya.

gempa akibat gol meksiko ke gawang jerman  2018 brilio.net

Vidale juga mempelajari aktivitas yang berkaitan dengan gempa di sekitar Seattle's CenturyLink Field pada beberapa waktu yang lalu. Di mana gempa juga terjadi dan tercipta oleh kemeriahan selebrasi pada fans Marshawn Lynch saat dirinya melakukan touchdown dalam pertandingannya pada Januari tahun 2011.

Menurut Vidale, hal ini ia lakukan hanya untuk bersenang-senang saja. Ia juga menambahkan bahwa gempa yang terstimulasi oleh para fans ini sangat tidak mungkin akan menciptakan aktivitas gempa yang lebih besar.

Melihat reaksi kebahagiaan para pendukung timnas Meksiko seperti di bawah ini rasanya tidak mengherankan jika mengakibatkan sebuah guncangan gempa buatan. Apalagi jika mengingat bahwa untuk sementara timnas Meksiko memimpin klasemen sementara daengan koleksi tiga poin. Pada pertandingan selanjutnya, Meksiko akan menghadapi Korea Selatan pada 23 Juni 2018.