Brilio.net - Turnamen Garena Call of Duty: Mobile (CODM) Major Series Season 3 memasuki babak baru. Delapan tim terbaik bakal mengadu kebolehan di babak grand final yang akan digelar 12-13 September 2020. Kedelapan tim itu adalah Bigetron Duty, DG Esports, Team NXL, 4U Team, Kayze, Bonafide Esports, Rimo Sadewa, dan Louvre Esports.

Kedelapan tim akan bertarung untuk menentukan siapa yang layak menyandang gelar juara. Sang juara nantinya akan mewakili Indonesia di turnamen CODM World Championship 2020: Garena Qualifier yang memperebutkan hadiah total sebesar USD 1 juta atau sekitar Rp 14 miliar. Wow!

Final CODM © 2020 brilio.net

Dari delapan tim yang berlaga, enam tim dipilih dari hasil babak Playoff yang dilaksanakan pada akhir Agustus lalu. Sementara dua tim lagi merupakan pemenang turnamen Major Series Season 2, yaitu Bigetron Duty & DG Esports yang akan kembali bertanding bersama keenam tim finalis di babak grand final. 

Laga final ini akan disiarkan secara live streaming melalui akun resmi Youtube Garena Call of Duty Mobile Indonesia. Nah selain bisa menyaksikan tim-tim favorit berlaga, kamu juga berkesempatan mendapatkan banyak hadiah menarik seperti karakter langka Terrance Brook, senjata HG 40-Steel Defense, dan lainnya.

Final CODM © 2020 brilio.net

Tidak hanya itu, bagi penonton yang beruntung juga akan mendapatkan hadiah spesial terbatas yaitu senjata epic permanen KN 44-Eruption dan karakter epic permanen Park.

Jadi Sobat Brilio, jangan sampai lewatkan keseruan pertandingan grand final turnamen Call of Duty: Mobile Garena Major Series Season 3 yang akan ditayangkan mulai pukul 10:00 WIB. 

Update Terbaru CODM

Selain gelaran grand final, Garena Call of Duty: Mobile baru saja merilis update untuk Season 10 bertemakan The Hunt. Dalam pembaruan ini, para pemain dapat mengakses berbagai fitur menarik seperti Battle Pass terbaru dengan hadiah utama karakter epic Mara-Valkyrie, Makarov-Jungle, Mace-Tombstone, dan Outrider-Amazonas, hingga senjata epic terbaru Echo- Demon Eyes, GKS-Scion, LK24-Backwoods, RPD-Carnivorous, dan XPR-50-Arachnophobia. Di Battle Pass terbaru ini juga tersedia Operator Skill terbaru Equalizer dan Calling Card legendary Fatal Attraction.

Tidak hanya Battle Pass terbaru, update untuk Season 10 juga menghadirkan map terbaru Terminal dan Pine serta mode game terbaru Hardcore dan Headquarters. Jadi, jangan sampai ketinggalan untuk login dan mainkan versi terbaru Garena Call of Duty: Mobile.