Brilio.net - Petinju asal Filipina Manny Pacquiao ternyata memiliki jiwa sosial tinggi. Ia menyiapkan bangunan rumah sakit dari hasil jerih payahnya selama berkarier selama ini.
Seperti dirilis dari The News Journal, kekayaan Manny mencapai 3 miliar peso atau setara sekitar Rp 800 miliar, berdasarkan laporan dari Statements of Assets, Liabilities and Networth (SALN) pada 2016 lalu. Kekayaannya akan dibuat membangun Manny Pacquiao Medical Center di General Santos City.
"Setiap pemasukan yang saya dapat dari bertinju, hampir separuhnya untuk orang-orang kurang beruntung. Setelah tiap kali bertanding, separuh dari pemasukan saya untuk orang-orang miskin. Tapi saya tidak suka mengumumkannya," katanya seperti dikutip dari Viral4Real.
Berikut adalah rencana bangunan rumah sakit tersebut, dikutip dari The News Journal.
1. Ini maketnya.
2. Akan ada patung di depan gedung rumah sakit.
3. Tampilan lebih dekat.
4. Akan dibangun di Kota General Santos, Soccsksargen, Filipina.
5. Namun belum ada konfirmasi kapan pembangunan akan dimulai dan kapan ditargetkan selesai.
Recommended By Editor
- Pernah taklukkan Jogja-Bali, cewek ini siapkan bersepeda lintas negara
- 10 Potret kedekatan David Beckham dengan putri kecilnya, bikin meleleh
- 5 Striker bertubuh raksasa di sepak bola, predator udara nan haus gol
- Kisah Sukiyana, buruh harian yang traktir 4 ribu warga
- 10 Potret Esma Voloder, muslimah cantik jadi Miss World Australia 2017