Brilio.net - Perjuangan para atlet di Asian Games 2018 demi mempersembahkan medali bagi negaranya memang nggak perlu diragukan lagi. Ribuan atlet dari 45 negara yang ikut serta dalam pesta olahraga terbesar ke-2 setelah Olimpiade ini mempersiapkan diri selama berbulan-bulan.

Tak hanya berlatih secara ekstra hingga ke luar negeri, para atlet ini juga harus rela jauh dari keluarga selama berbulan-bulan lamanya. Tak sedikit para atlet yang harus rela melewatkan momen-momen penting demi mempersiapkan diri.

Nggak salah, kalau keberhasilan mereka dalam meraih medali emas diganjar dengan bonus besar-besaran dari negaranya. Bonus-bonus yang diberikan oleh negaranya pun beragam, dari mulai uang tunai ratusan hingga miliaran rupiah. Para atlet peraih medali emas juga diganjar dengan status pegawai negeri sipil.

Penasarankan berapa besaran bonus para atlet peraih medali emas dari negara peserta Asian Games 2018? Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (31/8), berikut bonus para atlet peraih emas dari delapan negara peserta Asian Games 2018.

1. Hong Kong menjadi negara dengan bonus terbesar untuk atletnya yang meraih medali emas. Tak tanggung-tanggung, dana sebesar Rp 3,5 miliar disiapkan untuk peraih medali emas.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara

2. Berada di posisi 19 klasemen sementara perolehan medali dengan 4 emas, Filipina menjanjikan bonus sebesar Rp 1,61 miliar untuk atletnya yang mampu meraih medali emas.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara

3. Berhasil melampui target perolehan medali emas, Indonesia yang kini duduk di peringkat ke-4 dengan 30 emas menjanjikan bonus sebesar Rp 1,5 miliar. Nggak hanya itu, pemerintah juga memberikan satu unit rumah untuk semua peraih medali, dan status PNS.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara

4. Berada di posisi 12 klasemen sementara dengan 10 emas, Thailand sudah mempersiapkan bonus sebesar Rp 1,3 miliar untuk para atletnya yang meraih medali emas.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara

5. Nggak mau ketinggalan, India mempersiapkan bonus sebesar Rp 200-600 juta dan status pegawai negeri untuk para atletnya yang berhasil meraih medali emas.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara

6. Meskipun tak menyentuh angka miliaran, Malaysia tetap mengganjar perjuangan para atletnya yang mampu meraih emas dengan kisaran bonus sebesar Rp 280 juta.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara

7. Tak berupa uang tunai, Korea Selatan memberikan bonus berupa pemotongan masa wajib militer bagi atlet peraih medali emas. Dari masa wamil 2 tahun menjadi 4 minggu.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara

8. Berada di urutan ke-2 dengan 68 medali emas, Pemerintah Jepang justru tak memberikan bonus bagi para atletnya.

 perbandingan bonus atlet   2018 brilio.net

foto: inasgoc/antara