Brilio.net - Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin/Marcus yang digadang-gadang meraih emas di Olimpiade Tokyo 2020 harus terhenti di perempatfinal. Pasangan Malaysia Chia Aaron/Soh Wooi Yik mengandaskan perjuangan Minions dengan dua set langsung 14-21 dan 17-21.

Pasangan no 1 dunia ini percaya diri saat berhadapan dengan pasangan 9 dunia. Catatan pertandingan yang berpihak pada pasangan Indonesia, dengan 7 kali pertemuan dan 7 kali kemenangan. Namun, pasangan Malaysia justru tampil agresif saat main pasangan Indonesia.

Kevin/Marcus kehilangan poin-poin awal dan sempat tertinggal 1-3 dari pasangan Malaysia ini. Kevin/Marcus ketinggalan 8-11 saat interval. Selepas interval, Kevin/Marcus kembali kesulitan menambah perolehan poin. Pada akhirnya gim pertama pun jadi milik Aaron Chia/Soh Woii Yik.

Di gim kedua, The Minions masih terlihat dalam tekanan lawan. Kevin/Marcus tertinggal 7-11 saat interval. Dalam usaha mengejar laju pasangan Malaysia, Kevin Sanjaya Sukamuljo sempat membanting raket ke lapangan.

Kevin Sanjaya membanting raket saat servis Marcus dinyatakan fault oleh wasit. Kevin/Sanjaya sempat menyamakan poin jadi 16 sama.

Sayangnya, setelah itu Kevin/Marcus kembali dalam posisi ketinggalan setelah pasangan lawan menambah empat poin beruntun untuk sampai ke match point. Aaron Chia/Soh Woii Yik pun sempat unggul 20-16.

Meski pasangan Indonesia sempat menambah satu poin, pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Woii Yik mampu menutup permainan dengan skor 17-21.

Kekalahan Kevin/Marcus membuat mimpi mewujudukan All Indonesian Final pupus. Usai pengundian perempatfinal ganda putra Olimpiade Tokyo, mimpi All Indonesian Final menggema. Pasalnya dua pasangan unggulan Indonesia, Kevin/Marcus dan Hendra/Ahsan menempati pool atau bagan yang berbeda.

Skenarionya, jika keduanya menang di babak perempat final dan semifinal, mereka pun akan bertemu di final. Sayangnya pasangan Minions terhenti di perempatfinal. Kini asa Indonesia hanya bertumpu pada pasangan Hendra/Ahsan yang saat ini bertanding melawan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dari Jepang.