Brilio.net - Sudah 30 tahun mendedikasikan hidupnya di bulu tangkis, Greysia Polii memutuskan pensiun pada 12 Juni 2022 lalu. Keputusan besar peraih medali emas Olimpiade Tokyo, membuatnya harus meninggalkan asrama Cipayung yang ia huni selama menjadi atlet.

Melalui vlog terbaru di kanal YouTube-nya, tandem Apriyani Rahayu ini memperlihatkan momen saat membereskan barang-barang pribadinya. Disebutkan, ia telah tinggal di kamar tersebut selama 19 tahun.

Di kamar dengan desain minimalis itu, banyak kenangan yang telah dilalui Greysia Polii bersama rekan atlet-nya. Ia pun tampak emosional kala mengambil berbagai barang untuk dibawa pulang.

Seperti apa potret kamar Greysia Polii di asrama PBSi? Langsung simak yuk rangkuman brilio.net dari YouTube Greysia Polii pada Kamis (11/8).

1. Greysia Polii menghuni asrama atlet Cipayung kurang lebih 19 tahun lamanya.

potret kamar greysia polii di asrama  YouTube

potret kamar greysia polii di asrama
YouTube/Greysia Polii