Brilio.net - Indonesia gagal melaju ke final Piala Asia U-23 2024. Garuda Muda harus mengakui keunggulan Uzbekistan 0-2 di babak semifinal. Duel sengit ini digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa Stadium, Qatar, Senin (29/4/2024) pukul 21.00 WIB. Kedua tim gagal mencetak gol di babak pertama.
Indonesia sempat unggul lebih dulu melalui Muhammad Ferarri pada menit ke-63. Namun gol tersebut dianulir wasit setelah mengecek VAR. Uzbekistan berbalik unggul pada menit ke-68 melalui Khusayin Nuorchaev. Kapten Uzbekistan itu menyambar bola tanpa kawalan di jantung pertahanan Indonesia.
foto: Instagram/@timnas.indonesia
Petaka bagi Indonesia terjadi menit ke-84 dengan diusirnya Rizky Ridho. Wasit mengusir kapten Indonesia itu setelah mengamati VAR usai dinilai melanggar Nuorchaev.
Menit ke-86, Pratama Arhan mencetak gol bunuh diri ke gawangnya sendiri. Terjadi mis komunikasi dengan Ernando Ari yang membuat bola masuk ke gawang Indonesia.
Recommended By Editor
- 75 Quotes pemain Timnas yang memotivasi dan membakar semangat untuk sang garuda
- Momen unik pria nonton dua pertandingan sepak bola berbeda dalam satu waktu, caranya menarik dicoba
- 11 Potret kocak meme kemenangan Timnas Indonesia ini bikin nyengir seharian, kreatif pol
- Berhasil pulangkan Korea Selatan di semifinal Piala Asia U-23, Shin Tae-yong ungkap perasaannya
- 12 Potret lucu meme kocak Timnas Indonesia lolos perempat final Piala Asia, bikin ikut nyengir bahagia
- Pilih tinggalkan mantan pacar, ternyata ini alasan Azhiera Adzka dulu terima pinangan Kurnia Meiga
- Ketegaran Kurnia Meiga jelaskan simpang siur akun IG miliknya diambil alih eks istri, tuai dukungan