Brilio.net - Robert Mullen, mengidolakan salah satu pemain Machester City, Adam Johnson. Sebagai penggemar berat, Mullen rela menato betisnya dengan tandatangan Johnshon. Namun sekarang Mullen menyesal  dengan tato mantan punggawa klub kesayangannya tersebut.

Mullen menato betisnya dengan tanda-tangan Adam Johnson, setelah berhasil membawa Manchester City juara Piala FA 2011. Setelah pertandingan, ia menemui Johnson dan memintanya menandatangani lembaran yang kemudian dibawa ke studio tato untuk digambarkan pada betisnya secara permanen. Ironisnya sekarang Mullen ingin menghapus tattonya setelah Adam Johnson mengakui kejahatan seks terhadap anak di bawah umur.

Dikutip brilio.net Selasa (23/2)dari Manchester Evening News, Robert mengatakan,"Pada saat aku menyelesaikannya ia (Adam Johnson) mungkin pemain favorit saya. Aku bahkan mengubah namaku di Facebook jadi Robert 'Adam Johnson' Mullen," sanjungnya.

Kemenangan dalam kompetisi Piala FA rupanya sangat besar artinya bagi Mullen. Salah satu yang dia lakukan adalah dengan mengabadikan tanda-tangan salah satu pemain Manchester City saat itu, Adam Johnson. Namun ia tidak menyangka di kemudian hari tingkah dari pemain kegemarannya tersebut malah memalukan. Padahal baik ibunya maupun kekasihnya dari awal melarang Mullen bertato.

Pemain idola terlibat pelecehan seksual, fans hapus 'tanda tangan'


"Ini jelas punya seratus kali lebih buruk karena ia (Adam Johnson) mengakui kejahatan yang telah dilakukan. Saya hanya ingin mendapatkannya dihapus sesegera mungkin," ujarnya
 
Sebagai informasi Adam Johnson  kini sedang melakukan proses persidangan di Pengadilan Bradford Crown atas tuduhan tindak kejahatan seksual kepada anak di bawah umur. Ia mengakui pernah melakukannya sekali dengan seorang anak di bawah umur.