Brilio.net - Timnas Indonesia berhasil mencetak sejarah dengan lolos ke babak 16 besar untuk kali pertama sepanjang keikutsertaannya di Piala Asia. Kepastian tersebut didapat setelah hasil pertandingan terakhir grup F antara Kirgistan dan Oman berakhir imbang 1-1. Pertandingan tersebut berlangsung pada Kamis (25/1) di Abdullah bin Khalifa Stadium, Qatar.
Dengan hasil tersebut, Indonesia berhak lolos sebagai salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik. Tiga tim peringkat ketiga lainnya yang lolos adalah Yordania, Palestina dan Suriah.
Indonesia sendiri mengakhiri babak penyisihan grup D dengan satu kemenangan dan dua kekalahan. Pertandingan pertama Indonesia harus mengakui keunggulan Iraq setelah gawang Ernando Ari kebobolan tiga kali. Indonesia sempat menipiskan ketertinggalan lewat gol Marselino Ferdinand yang membuat skor menjadi 3-1.
Satu-satunya kemenangan Indonesia diraih setelah menumbangkan Vietnam, musuh bebuyutan di level Asia Tenggara lewat gol semata wayang Asnawi Mangkualam dari titik putih. Saat itu, Rafael Struik striker Indonesia dilanggar di titik putih oleh pemain Vietnam. Hasil akhir pertandingan adalah 1-0. kemenangan ini juga menjadi asa bagi Indonesia untuk lolos sebagai peringkat 3 terbaik.
Indonesia sempat menggenggam harapan untuk lolos sebagai runner-up. Namun, di pertandingan penentu Indonesia kontra Jepang, timnas kalah dengan skor 1-3. Tim dengan ranking FIFA tertinggi di turnamen ini memberikan tekanan keras bagi skuad Garuda. Pertandingan yang digelar Rabu (24/1) di Stadion Al Thumama tersebut berakhir kekalahan. Satu-satunya gol Indonesia dicetak oleh Sandy Walsh di menit 90+1.
foto: Instagram/@timnas_indonesia
Saat kekalahan atas Jepang tersebut, Indonesia harus berharap lolos ke fase knock out lewat jalur peringkat 3 terbaik. Secara klasemen, per tanggal 24 Januari, tim asuhan Shin Tae Yong itu masih berada di posisi 4. Peringkat pertama dipegang oleh Palestina yang memiliki 4 poin setelah mengakhiri fase grup dengan satu kemenangan, satu hasil imbang dan satu kekalahan.
Recommended By Editor
- Detik-detik Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023, cetak sejarah baru
- Nonton Timnas bareng Jokowi, reaksi lucu Jan Ethes saat Ivar Jenner cetak gol bikin terpingkal-pingkal
- 9 Momen Azizah Salsha nonton suami tanding bola, selebrasi gol Pratama Arhan buat istri bikin baper
- Tak hanya jadi lembut, ini trik optimalkan sampo untuk kurangi rambut beruban pakai 1 jenis bunga
- Bukan diberi daun salam atau jeruk, ini cara mengusir kutu beras cukup pakai 1 bahan dapur