Brilio.net - Dunia atletik Indonesia kini patut berbangga kembali dengan keberhasilan Lalu Mohammad Zohri yang kembali mengharumkan nama Indonesia dalam kancah Internasional. Ia memenangkan ajang Kejuaraan Atletik Dunia U-20 di Finlandia dengan perolehan waktu sekitar 10,18 detik atau sekitar 1,2 detik per meter.
Zohri sendiri berhasil mengalahkan Anthony Schawartz dan Eric Harrison yang tercatat memperoleh waktu sekitar 10,22 detik yang sangat berbanding tipis dengan Zohri. Zohri sendiri kini masih berusia 18 tahun dan sudah meraih prestasi sebagai juara lari 100 meter U-20 pada awal tahun lalu.
Ia pun dinobatkan sebagai sprinter asal Indonesia yang mencetak sejarah baru dengan peraihan medali emas setelah peraihan prestasi dari tahun 1986 hingga sekarang. Zohri pun juga mencatat sejarah baru setelah 32 tahun nama Indonesia tidak pernah muncul di dunia atletik.
Dikutip brilio.net dari Twitter, @iaaforg, Asosiasi Internasional federasi Aatletik (IAAF) Kamis (12/7) mereka mengunggah sebuah video yang menjadi sejarah pertama bagi dunia khususnya Indonesia yang memenangnkan medali cabang lari cepat berjarak 100 meter tersebut. Simak video selengkapnya sebagai berikut.
What a historical moment!
— IAAF (@iaaforg) July 11, 2018
Lalu Muhammad Zohri becomes the first Indonesian ever to win any medal of any kind at these championships#IAAFworlds pic.twitter.com/Gc5aMf5yN4
Zohri yang memulai start di posisi nomor 8 baris para pelari lainnya berhasil menjadi masterpiece atletik yang kemudian mengalahkan pelari dari negara lain. Indonesia pun kembali membawa prestasi dengan adanya Lalu Mohammad Zohri yang menjadi rekor dunia dalam ajang lari tersebut.
Recommended By Editor
- Kroasia lolos ke final, menanti juara baru Piala Dunia 2018
- 10 Meme perasaan Thierry Henry lihat Belgia kalah, kocaknya nampol
- Prediksi pertandingan Perancis vs Belgia, duel bertabur bintang
- Brasil tumbang, juara Piala Dunia dipastikan dari Benua Eropa
- Ini yang bikin Jepang kalah dari Belgia meski unggul 2 gol lebih dulu