Brilio.net - Hal ini berawal dari seorang remaja muslim bernama Lamyaa (17) yang berasal dari Pennsylvania, Amerika Serikat, sedang beradu opini lewat grup chat dan berdiskusi tentang kepemimpinan Donald Trump. Ia pun mengungkapkan pandangannya terhadap presiden terhadap kaum minoritas termasuk muslim di Amerika. Teman-teman yang ada di dalam grup chat tersebut pun menanggapi remaja yang berdarah Arab ini dengan nada kasar.

lepas hijab izin ayah © 2017 boredpanda foto: boredpanda.com

"Stop defending Islam B*tch shut up you couldn’t take that scarf off or your dad would beat you,"

"Berhenti membela Islam, dasar kamu pelac*r, tutup mulutmu, bahkan kamu nggak akan bisa membuka hijabmu karena kamu (takut) akan ayahmu yang akan memukulimu," begitu tulis teman chat Lamyaa, seperti dilansir dari Boredpanda, Rabu (19/4).

Membaca hal tersebut, Lamyaa pun meresponsnya tanpa harus menggunakan kata kasar yang sama. Ia secara langsung bertanya kepada ayahnya yang tinggal di Arab Saudi dan membagikan jawaban sang ayah yang memang nyatanya berbanding terbalik dengan dugaan sang kawan.

Sang ayah menjawab bahwa berhijab bukanlah pilihan ayahnya dan ia pun menanyakan apakah ada seseuatu hal terjadi pada sang buah hati.

 
"Sayangku, itu bukanlah pilihanku, dan bukan pilihan laki-laki manapun," tulisnya. 

lepas hijab izin ayah © 2017 boredpanda foto: boredpanda.com

Jawaban sang ayah yang ia bagikan ke Twitternya ini memperoleh tanggapan yang berbeda-beda dari netizen.

"Jangan lepas hijabmu hanya karena orang-orang seperti itu, babe!" tulis netizen Cassie.

"Buat yang fobia sama tulisan Arab yang ditulis ayahnya, itu artinya 'kamu nggak papa, sayang?', ayahmu sungguh manis," tulis Sonia.

"Fakta bahwa Islamophobia masih ada itu bikin aku sedih," tambah netizen yang lainnya.

lepas hijab izin ayah © 2017 boredpanda

foto: boredpanda

Ia juga mengklarifikasi bahwa ia tidak melepas hijabnya, ia hanya ingin menunjukkan bahwa ia memilih berhijab karena pilihannya, dan karena untuk Tuhan-nya. Bukan karena opresi atau tekanan dari orang lain termasuk tekanan dari ayahnya.

Tweet Lamyaa kini viral hingga dibagikan sebanyak 147 ribu kali dan like sebanyak 320 ribu kali.