Brilio.net - Setelah lulus kuliah, hal yang paling diimpikan adalah memiliki pekerjaan. Apalagi pekerjaan tersebut yang sesuai dengan passion atau kemampuan kita.

Saat ini sudah banyak sekali platform digital untuk prang mengakses informasi lowongan pekerjaan yang sesuai. Sayangnya, masih banyak pencari kerja pemula yang masih bingung dan tidak percaya diri ketika hendak melamar pekerjaan.

Managing Director, APAC, LinkedIn, Olivier Legrand pun memberikan tips agar para pencari kerja pemula bisa cepat mendapatkan pekerjaan. Berikut tipsnya.

1. Buat profil semenarik mungkin
Buat profil semenarik mungkin sehingga orang lain memahami hasrat pekerjaan yang kamu minati, tentunya didukung dengan memasukan keterampilan apa yang dimiliki.

2. Ketahui apa passion kamu
Untuk fresh graduate, menurut Olivier masih dalam tahal bejar. Jadi harus fokus pada bidang yang akan didalami. Sebelum memiliki banyak skill, lebih baik cari satu yang spesifik yang harus difokuskan. "Punya spesifik skill yang harus ditonjolkan. Kalau memang sudah tau keahliannya, lalu dikembangkan," katanya saat ditemui di acara LinkedIn Dream Jobs, di Jakarta, Selasa (20/3).

3. Perbanyak koneksi dengan orang yang sesuai dengan passion kamu
Kamu bisa masuk dalam komunitas yang sesuai dengan passion kamu. Jadi bila kamu sudah memiliki banyak koneksi kamu bisa dengan mudah mendapat pekerjaan. Mereka bisa merekomendasikan kamu untuk masuk di perusahaannya.