Brilio.net - Dunia keartisan memang dianggap selalu menawarkan hingar bingar. Kehidupan mewah dan glamor adalah makanan sehari-hari para artis. Di balik majunya dunia keartisan, nyatanya ada berbagai profesi lain yang bermunculan.

Tak cuma sang artis saja yang laris, lima profesi baru ini ikut naik peminatnya.

1. Penonton bayaran

profesi baru karena artis © 2017 brilio.net

foto: istimewa

Banyaknya acara hiburan tanah air membuat jumlah penonton bayaran atau dikenal dengan anak alay ini meningkat. Bayaran yang lumayan mulai dari 30 hingga 50 ribu per acara membuat orang-orang dari luar kota datang ke Jakarta. tugas penonton bayaran pun juga tak mudah mereka wajib bisa menyemarakkan acara yang tengah tayang tersebut.

2. Koordinator penonton bayaran

profesi baru karena artis © 2017 brilio.net

foto: Instagram/ @elysugigi16

Jika ada penonton bayaran maka ada pula agen penyalur atau koordinator penonton. Pekerjaan ini seperti yang dilakukan Elly sugigi, sebelum mendapat peran di sinetron elly dulunya seorang koordinator penonotn bayaran. Tugasnya mencarikan penonton untuk acara-acara di Televisi. Wanita yang tercacat empat kali menikah ini bahkan pernah memiliki 1.000 lebih anak buah.

3. Makeup artist

profesi baru karena artis © 2017 brilio.net

foto: Instagram/ @bubahalfian

Tak cuma pengantin saja yang butuh makeup, para artis pun membutuhkan tangan dingin seorang makeup artist. Tugas para makeup artist ini tentu saja mempercantik atau merubah wajah sang artis sesuai permintaan. Pekerjaan MUA ini pun menjadi salah satu profesi bergengsi dan menjanjikan.

4. Manajer artis

profesi baru karena artis © 2017 brilio.net

foto: Instagram/ @merryraffiahmad

Jika dulu manager hanya bekerja di kantor, berbeda pula dengan sekarang. Jadwal syuting yang padat membuat artis membutuhkan bantuan seorang manager. Tugasnya untuk mengatur jadwal, promosi, hingga pembayaran sang artis. Tak main-main, bayaran seorang manager artis bisa mencapai 10 sampai 30 persen dari honor artis.

5. Fashion stylist

profesi baru karena artis © 2017 brilio.net

foto: Instagram/ @carendelano

Demi penampilan paripurna, seorang selebriti membutuhkan konsultan fashion atau biasa di sebut fashion stylist. Bahkan para seleb rela membayar mahal agar mendapatkan penampilan yang jadi trend setter.