Sosok juru taktik Arab Saudi, ternyata mantan petugas kebersihan
Brilio.net - Arab Saudi meraih kemenangan bersejarah atas Argentina di Piala Dunia Qatar pada Selasa (22/11), mengalahkan Argentina dengan skor 2-1. Kemenangan dari Al Akhdar, julukan Timnas Arab Saudi ini pun mengejutkan.
Salah satu kunci di balik kemenangan itu adalah pelatih Arab Saudi yakni Herv Renard. Pelatih asal Prancis itu dipercaya menangani Arab Saudi sejak 2019 dan membawa tim menuju kesuksesan yang belum pernah terjadi sebelumnya.
foto: Twitter/@brfootball
Perjalanan karier Renard sendiri pun cukup unik. Lahir di daerah Aix-les-Bains, Prancis 54 tahun yang lalu, Herv Renard mulai menjajaki dunia sepak bola dengan menjadi pemain yang berposisi bek di Timnas Prancis di era 1980-an. Namun, cedera lutut yang dialaminya pada 1998 memupuskan karier Renard untuk selama-lamanya.
Dirinya harus pensiun sebagai pemain. pada usia 30, ia memutuskan menjadi pelatih klub Draguignan SC, sebuah tim amatir di Prancis selatan. Selain itu, Dia juga punya pekerjaan sampingan untuk mencari tambahan dengan bekerja sebagai petugas kebersihan di sela-sela kosong jadwal melatihnya.
Sebagai seorang pelatih, dirinya sama sekali tak pernah membayangkan akan memimpin sebuah tim yang berlaga di Piala Dunia.
Itu adalah mimpi masa kecil, yang bahkan tampak tak terbayangkan, kenangnya saat berbicara dengan media AFP dikutip brilio.net dari euronews.com pada Rabu (23/11).
RECOMMENDED ARTICLE
- Arrigo Sacchi, mantan penjual sepatu bawa Italia di final Piala Dunia
- Pernah juara Piala Dunia sebagai pemain dan pelatih, ini dia daftarnya
- 8 Pelatih terkaya di Liga Premier, ada yang hartanya Rp 1 T
- 5 Pelatih sepak bola dengan gaji terbesar, nomor 1 bukan Zidane
- 5 Fakta meninggalnya Alfred Riedl, mantan pelatih Timnas Indonesia